VIDEO - Disebut sebagai Pabrik Bayi, Bayi Lahir Setiap 12 Menit di Rumah Sakit Ini!

Sebuah rumah sakit dijuluki sebagai pabrik bayi, hal ini dikarenakan setiap 12 menit ada bayi yang lahir

Penulis: Rika Apriyanti | Editor: Rika Apriyanti

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID -- Sebuah rumah sakit di Manila ibukota Filipina dijuluki sebagai pabrik bayi.

Hal ini dikarenakan setiap 12 menit ada bayi yang lahir di rumah sakit ini.

Dilansir dari Aljazeera.com pada Jumat (19/1/2018) diketahui tempat itu adalah Rumah Sakit Dr Jose Fabella Memorial.

Namun yang menyedihkan, beberapa ibu yang melahirkan adalah remaja.

Satu diantara 10 orang yang melahirkan adalah remaja berusia 15-19 tahun.

Baca: 7 Cewek yang Pernah Jual Keperawanan, No 5 Sempat Timbulkan Kemarahan Seluruh Dunia

Rumah sakit ini bahkan memiliki bangsal bersalin terbesar di dunia karena banyaknya perempuan yang melahirkan.

Negara ini sangat mematuhi ajaran agama sehingga aborsi merupakan tindakan ilegal di Filipina.

Namun, Filipina merupakan satu-satunya negara Asia di mana kehamilan remaja meningkat dalam dua dekade terakhir.

Pihak berwenang mengatakan mereka ingin mengurangi angka kelahiran.

Baca: Gadis Ini Tampak Normal, tapi Siapa Sangkah Kisah di Balik Handuknya Bikin Terharu

Tetapi pertarungan untuk membuat alat kontrasepsi tersedia telah terganggu oleh kemunduran.

Program televisi '101 East' telah melakukan penyelidikan mengapa anak-anak sudah memiliki bayi di Filipina.

Mereka juga menemui beberapa ibu termuda di negara itu.

Baca: Pegawai Bank Tewas Diserang 5 Penjaga Keamanan, Diduga karena Buang Air Kecil Sembarangan!

(Tribunnews/ Rika Apriyanti)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved