Tersisa Selasa Besok, Diskon 20 Persen All Item untuk Koleksi Levi's
SOGO Branded Store Bandar Lampung memberikan satu hari kesempatan mendapatkan diskon spesial, yang khusus diadakan satu kali dalam setahun
Penulis: Ana Puspita Sari | Editor: soni
Laporan Reporter Tribun Lampung Ana Puspita Sari
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - SOGO Branded Store Bandar Lampung memberikan satu hari kesempatan mendapatkan diskon spesial, yang khusus diadakan satu kali dalam setahun. Diskon tersebut salah satunya adalah diskon 20% all item untuk koleksi Levi's.
Owner SOGO Branded Store Bandar Lampung Sofyan Lim mengatakan, kesempatan yang tinggal sehari saja yaitu 15 Mei 2018 sebaiknya tidak dilewatkan oleh konsumen setia SOGO. "Dapatkan juga gift-gift menarik untuk berbagai macam gift untuk pembelian koleksi tertentu," jelasnya, Senin (14/5).
Baca: Polresta Perkuat Keamanan di Mapolres dan Tempat Keramaian
Baca: Cerita Suryani, Warga Lampung yang Dapatkan Hadiah Rp 300 Juta Dari Ichi Tan
Beberapa gift yang dimaksud antara lain belanja Levi's minimal Rp 1 juta mendapatkan syal/tas, belanja Cardinal minimal Rp 1 juta mendapatkan topi Cardinal. Belanja Wrangler minimal Rp 1 juta dapat tumbler/tas jeans, belanja CF/OP minimal Rp 500 ribu dapat note book, dan belanja Giani minimal Rp 500 ribu dapat topi Giani.
Jangan lewatkan pula diskon untuk koleksi Cardinal dengan diskon 30%, Gabrielle diskon 30%, Wrangler dan Lois 20%. Diskon 20% juga diberikan untuk koleksi brand Country Fiesta dan OP. Selain itu, aksesori juga diskon 20% all item tanpa terkecuali, hanya di SOGO Branded Store Bandar Lampung. (ana)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/sogo-branded-store_20180514_193139.jpg)