TGB Dukung Jokowi, Sudjiwo Tedjo: Dulu Memujanya, Kini Balik Memakinya
TGB Dukung Jokowi 2 Periode, Sudjiwo Tedjo: Dulu Memujanya, Kini Balik Memakinya

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Budayawan Sudjiwo Tedjo turut berkomentar terkait polemik Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi.
Komentar tersebut ia ungkapkan melalui akun Twitter-nya, @sudjiwotedjo, Jumat (6/7/2018).
Menurut Sudjiwo, dulu ada yang memuja TGB, namun sekarang balik memakinya.
Namun, Sudjiwo mengatakan dirinya tidak seperti itu.
Sembari menuliskan tweet tersebut, Sudjiwo juga mengunggah foto dirinya dengan TGB.
"Ada yg dulu memujanya lalu kini balik memakinya. Dan sebaliknya. Presiden #Jancukers ndak gitu. Dulu ya gini, sekarang dan ke depannya ya akan tetap gini .. Woles Cuuuuuk," tulis Sudjiwo Tedjo.
Polemik terkait TGB mencuat setelah dirinya menyatakan mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk masa kepemimpinan dua periode.
Sejumlah tokoh ada yang mempertanyakan dukungan itu, namun ada pula yang mendukung sikap TGB.
Seperti, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid yang meminta Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) TGB Zainul Majdi mengklarifikasi soal dukungannya kepada Presiden Joko Widodo di Pilpres 2019.
Pasalnya, menurut Hidayat, tim sukses TGB telah membantah adanya pernyataan dukungan tersebut.
-
TGB Zainul Majdi Ungkap Pesan Ustaz Yusuf Mansyur soal Masa Lalu Presiden Jokowi dan Keluarga
-
Nissa Sabyan Dukung Capres-Cawapres 02 dan Ikut Temani Kampanye, Sudjiwo Tedjo Ngaku Nggak Kaget!
-
Tantang Habib Bahar, Jerinx Kena Sindir Sudjiwo Tedjo
-
TGB Zainul Majdi Buka-bukaan soal Alasan Bergabung dengan Partai Golkar
-
Ramalan Sudjiwo Tedjo Pemenang Pilpres 2019, Ini Dia Sosok Pemimpin Indonesia Bakal Jadi Presiden