Asian Games 2018

LIVE STREAMING Final Sepak Bola Asian Games 2018, Timnas U23 Jepang vs Korea. Kick Off Jam 18.30 WIB

Laga Final Sepak Bola Asian Games 2018 akan digelar, Sabtu 1 September 2018, antara timnas U-23 Korea Selatan dengan timnas U-23 Jepang.

Editor: Teguh Prasetyo
Instagram/asiangames2018
Timnas U-23 Korea Selatan akan berhadapan dengan timnas U-23 Jepang dalam Final Sepak Bola Asian Games 2018 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Jangan lupa, laga Final Cabang Sepak Bola Asian Games 2018 akan digelar, Sabtu 1 September 2018, antara timnas U-23 Korea Selatan melawan timnas U-23 Jepang. 

Pertandingan final yang digelar di Stadion Pakansari, Bogor, itu akan dimulai pada pukul 18.30 WIB.

Baca: Link Live Streaming SCTV Korsel Vs Jepang, Final Sepak Bola Asian Games 2018 Pukul 18.30 WIB

Laga antara timnas U-23 Korea Selatan dan timnas U-23 Jepang bisa disaksikan langsung di televisi atau melalui live streaming di link berikut ini.

LINK 2 FINAL SEPAK BOLA ASIAN GAMES 2018: Korea Selatan Vs Jepang

Baca: Tambah Satu Medali Emas dari Sepak Takraw Putra, Indonesia Kokoh di Posisi 4 Besar Asian Games 2018

Dikutip dari BolaSport.com, secara kualitas, Korsel mempunyai banyak pemain yang lebih berpengalaman dibandingkan dengan Jepang.

Ada empat pemain Piala Dunia 2018 yang memperkuat Korsel yakni Son Heung-min, Hwang Hee-chan, Lee Seung-woo, dan kiper Jo Hyeon-woo.

Sementara Jepang hanya bermaterikan pemain-pemain berusia maksimal 21 tahun yang berasal dari tim-tim universitas.

Meski Jepang bermaterikan pemain U-21, Son tak menganggap bahwa itu menjadi keuntungan buat timnya.

"Jepang bisa melaju ke final, bagi saya tak ada bedanya antara pemain U-21 atau U-23," kata Son Heung-min dalam jumpa pers di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (31/8/2018).

Dalam pertandingan level tertinggi, bagi Son, semua lawan memiliki mentalitas yang sama.

"Bagi saya, semua usia itu sama. Mereka main bagus, kami pun sama mentalistasnya dan mereka merupakan lawan kuat," ujarnya.

Baca: Final Sepakbola Asian Games 2018, Tonton Live Streaming Vidio.com Timnas U 23 Korsel Vs Jepang

Pertaruhan Son Heung-min

Partai final di Asian Games 2018, memiliki arti tersendiri bagi pemain Tottenham Hotspurs itu.

Hal itu terkait dengan wajib militer yang akan dikenakan pada Son Heung-min.

Dilansir dari Metro.co.uk, hukum di Korea Selatan mengharuskan setiap pria sehat secara fisik dan mental untuk mengikuti wajib militer selama 21 bulan.

Diketahui, Son Heung-min belum mengikuti wajib militer yang berdurasi sekitar dua tahun itu.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1 dari 2
Tags
streaming
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved