Tribun Way Kanan
Bupati Way Kanan Adipati Surya Terima Mahatva Yodha Award sebagai Pembina Umum Terbaik Karang Taruna
Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menerima Anugerah Adhitya Karya Mahatva Yodha Award untuk kategori Pembina Umum Terbaik Karang Taruna Kabupaten.

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID WAY KANAN - Bupati H. Raden Adipati Surya didampingi Ketua karang Taruna Kabupaten Way Kanan, Sairul Sidiq menghadiri Bulan Bhakti Karang Taruna (BBKT) Tingkat Nasional pada Sabtu (26/01/2019).
H. Bakhril, Kadis Kominfo Way Kanan menyampaikan bahwa kegiatan BBKT tingkat nasional ini dihadiri langsung oleh Menteri Sosial Republik Indonesia Agus Gumiwang Kartasasmita yang sebelumnya dibuka resmi oleh Wali Kota Bandar Lampung Herman HN.
Bulan Bakti Karang Taruna Tingkat Nasional 2018 yang diselenggarakan oleh Pengurus Nasional Karang Taruna, di Gedung Sumpah Pemuda Bandar Lampung (26/01/2019).
Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menerima Anugerah Adhitya Karya Mahatva Yodha Award untuk kategori Pembina Umum Terbaik Karang Taruna Kabupaten, atas capaian dalam membangun kemitraan dengan pengurus Karang Taruna Kabupaten serta pembinaan dan pemberdayaan di tingkat Kecamatan dan Desa atau Kelurahan di Kabupaten Way Kanan dengan baik.
Penganugerahan Setya Lencana Aditya Karya Mahatva Yodha diserahkan Dirjen Pemberdayaan Sosial Kementerian Sosial Drs. Pepen Nazaruddin, M.Si mewakili Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita. Penghargaan tertinggi yang diberikan Pemerintah Pusat kepada Kepala Daerah yang dianggap telah peduli terhadap perkembangan dan kemajuan Karang Taruna di daerahnya masing-masing.
Bupati menyampaikan bahwa Penghargaan ini saya berikan untuk seluruh Karang Taruna dan Pemuda di Bumi Ramik Ragom Way Kanan. Tanpa kerja sama dari semua pihak terutama Karang Taruna, tidak akan didapat penghargaan ini.
"Semoga kedepannya Karang Taruna Way Kanan bisa memberikan kontribusi bagi kemajuan Way Kanan, khususnya dalam bidang Kesejahteraan Sosial," harap Bupati Way Kanan. RLS
-
Polres Way Kanan Gelar Kampanye Millenial Road Safety di SMKN 1 Blambangan Umpu
-
Polsek Blambangan Umpu Sambangi Pos Ronda Kampung Bumi Baru
-
Modus Ajak Ngobrol, Pelaku Curanmor Gasak Motor di Parkiran Rumah Saat Korban Lengah
-
Bikin SKCK di Biis Kresna Cuma Butuh 30 Menit
-
2 Motor Adu Kambing di Blambangan Umpu, Kakek asal Palembang Patah Tangan