Bupati Mukhlis Serahkan 20 Unit Komputer untuk SMAN 1 Belalau

Bupati Lampung Barat (Lambar) Mukhlis Basri menyerahkan secara simbolis 20 unit komputer kepada kepala SMA Negeri 1 Belalau di sekolah setempat

Editor: taryono
zoom-inlihat foto Bupati Mukhlis Serahkan 20 Unit Komputer untuk SMAN 1 Belalau
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/SULIS
Bupati Lampung Barat (Lambar) Mukhlis Basri menyerahkan secara simbolis 20 unit komputer kepada kepala SMA Negeri 1 Belalau di sekolah setempat, Rabu (23/5/2012).
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Bupati Lampung Barat (Lambar) Mukhlis Basri menyerahkan secara simbolis 20 unit komputer kepada kepala SMA Negeri 1 Belalau di sekolah setempat, Rabu (23/5/2012).

Pemberian komputer ini bersamaan dengan acara perpisahan kelas XII siswa SMA Negeri 1 Belalau. "Pemberian komputer ini diharapkan bisa membantu pengembangan ilmu di bidang teknologi di sekolah ini," kata Mukhlis dalam sambutannya.

Sementara itu dia berpesan kepada siswa-siswi semuanya, agar terus belajar dengan giat. Untuk siswa kelas XII, dia berharap bisa lulus 100 persen dan bisa melanjutkan ke perguruan tinggi.(sulis setia markhamah)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved