Headline News Hari Ini

Ridho-Bakhtiar Dilantik 2 Juni

hampir bisa dipastikan pelantikan Ridho-Bakhtiar tidak akan mundur dari jadwal yang sudah ditetapkan, yaitu 2 Juni 2014.

Editor: taryono

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG-Ketua DPRD Lampung Marwan Cik Asan mengungkapkan, pihaknya sudah sangat siap menyambut gubernur dan wakil gubernur terpilih, Ridho Ficardo-Bakhtiar Basri, dengan agenda sidang paripurna istimewa pelantikan pada 2 Juni mendatang.

Menurutnya, hampir bisa dipastikan pelantikan Ridho-Bakhtiar tidak akan mundur dari jadwal yang sudah ditetapkan, yaitu 2 Juni 2014. Karena, kata dia, keputusan MK sudah keluar dua minggu sebelum 2 Juni.

"Ini kan masih ada waktu sekitar dua minggu, baru tanggal 14 (Mei) kan ini? Artinya masih banyak waktu untuk proses administrasinya, untuk penerbitan SK (surat keputusan) pelantikan gubernur dan wakil gubernur terpilih," ujar Marwan melalui sambungan telepon, Rabu (14/5) malam.

Usai putusan MK ditetapkan, Marwan menyatakan segera mengirimkan surat kepada Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) untuk segera menerbitkan SK pelantikan bagi Ridho-Bakhtiar.

"Jadi mekanismenya, setelah putusan (MK) ini, saya berkirim surat ke presiden (SBY) melalui mendagri agar menerbitkan SK pelantikan untuk gubernur dan wakil gubernur terpilih. Menindaklanjuti surat KPU (Komisi Pemilihan Umum) Lampung," jelasnya.

selengkapnya baca Tribun Lampung edisi cetak hari ini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved