Hari Pembebasan Ketua DPRD Lampura
Keluarga Tunggu 10 Jam untuk Pembebasan Rahmat Hartono
Sebanyak 21 orang dengan 3 mobil sengaja menunggu pembebasan Ketua DPRD Lampung Utara Rachmat Hartono sejak pagi.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: soni
Laporan Reporter Tribun Lampung Bayu Saputra
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Sebanyak 21 orang dengan 3 mobil sengaja menunggu pembebasan Ketua DPRD Lampung Utara Rachmat Hartono sejak pagi.
Pihak keluarga dari Rahmat Hartono, Sahadat Burhan, di Rutan Way Huwi, Sabtu (13/6) mengaku menunggu selama sekitar 10 jam. Dia sempat kesal dengan birokrasi rutan yang menunggu tanda tangan Karutan Davi Bartiar yang berada di Tanjung Putus.
Tapi dirinya memaklumi hingga akhirnya pukul 16.45 WIB, Racmat Hartono pun bebas dari rutan. "Saya bersama keluarga memaklumi itu semua, karena tidak sembarang mengeluarkan orang dalam rutan ini," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/rahmat-hartono-di-depan-rutan2_20150613_234341.jpg)