Ada Apa Ini, Bajing Peliharaan Mogok Makan dan Mencret

Penyebabnya sangat beragam kemungkinan misalnya alergi terhadap makanan, infeksi kuman (bakteri, virus), infestasi parasit (cacing, toxoplasma)

Penulis: Eka Ahmad Sholichin | Editor: Reny Fitriani

TRIBUNLAMPUNG.CO. ID - Yth Dokter Kesehatan Hewan. Bajing kelapa saya tidak mau makan dan kalau jalan gemetaran serta pupnya mencret karena tidak makan. Jadi bagaimana solusinya? Terima kasih atas penjelasannya.

Pengirim: +6281579865xxx

Tanda Hewan Sedang Sakit

Kami jelaskan bahwa bajing kelapa, dengan nama ilmiah Callosciurus notatus merupakan salah satu hewan mamalia (menyusui) yang hidup diatas pepohonan, aktif pada siang hari. Makanan utama bajing adalah buah buahan, kelapa dan beberapa serangga kecil.

Adanya mencret, menandakan terjadi masalah pada saluran pencernaan. Penyebabnya sangat beragam kemungkinan misalnya alergi terhadap makanan, infeksi kuman (bakteri, virus), infestasi parasit (cacing, toxoplasma) dan masih banyak lainya.

Kehilangan banyak cairan akibat diare dan muntah dapat menyebabkan kucing menjadi dehidrasi, sehingga kucing menjadi lemas dan hal ini dapat membahayakan keselamatannya.

Tidak mau makan adalah salah satu tanda bahwa hewan sedang sakit. Saya sarankan segera bawa bajing anda ke Dokter Hewan untuk dilakukan pemeriksaan secara kompeherensif, bahkan jika perlu dilakukan pemeriksaan laboratorium, sehingga diagnosa atas sakit yang dialami bajing tersebut dapat ditentukan.

Sehingga pengobatan yang sesuai dapat diberikan. Semakin cepat penanganan, diharapkan semakin besar peluang kesembuhan bajing Anda.

Drh. Sugeng Dwi Hastono
Amanah Veterinary Services

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved