BPS Mesuji Rekrut 111 Petugas Sensus Ekonomi 2016

Guna menyukseskan kegiatan Sensus Ekonomi (SE) 2016, Badan Pusat Statistik (BPS) Mesuji akan melakukan perekrutan petugas pendukung kegiatan tersebut.

ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma
Badan Pusat Statistik (BPS) 

Laporan Reporter Tribun Lampung Endra Zulkarnain

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MESUJI - Guna menyukseskan kegiatan Sensus Ekonomi (SE) 2016, Badan Pusat Statistik (BPS) Mesuji akan melakukan perekrutan petugas pendukung kegiatan tersebut.

Kepala BPS Mesuji Sugaryadi mengatakan, pihaknya akan merekrut sebanyak 111 orang petugas lapangan.

Perinciannya, 80 orang untuk petugas pencacah (PCL), dan 30 orang petugas pengawas/pemeriksa (PML). Sementara, 7 orang koordinator sensus kecamatan (koseka) yang merupakan pegawai organik BPS Mesuji.

Sugaryadi mengatakan, perekrutan petugas lapangan tersebut diprioritaskan berasal dari daerah setempat.

"Seleksi akan dilakukan secara ketat untuk mendukung hasil data yang baik dan berkualitas," ungkap Sugaryadi, Selasa (9/2/2016).

Sejauh ini, Sugaryadi mengatakan, jumlah pendaftar sudah sebanyak 186 orang. Selanjutnya, para pendaftar akan mengikuti beberapa tahapan, di antaranya tes tertulis dan wawancara.

"Hasilnya akan kami umumkan pada 15 Februari 2016 mendatang," terangnya.

Dari 111 orang petugas terpilih, mereka akan bertugas di Kecamatan Way Serdang sejumlah 22 orang, Simpang Pematang (15 orang), Panca Jaya (10 orang), Tanjung Raya (19 orang), Mesuji (11 orang), Mesuji Timur (19 orang), dan Rawa Jitu Utara (15 orang).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved