Liga Champions
Pellegrini Nilai Real Madrid Beruntung Bisa Lolos ke Final Liga Champions
Pellegrini menilai timnya tak kalah kuat dari Madrid dalam laga tersebut.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MADRID - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini menilai kemenangan Real Madrid atas timnya hanya karena keberuntungan.
"Menurut saya, imbang adalah hasil yang paling adil, Madrid hanya lebih beruntung," kata Pellegrini seperti dikutip UEFA.com.
Dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions itu, City harus menelan kekalahan menyakitkan.
Gol bunuh diri Fernando pada menit ke-20, membuat langkah City terhenti dan gagal melaju ke final.
Pellegrini menilai timnya tak kalah kuat dari Madrid dalam laga tersebut.
"Gagal ke final adalah kesempatan yang terbuang. Kami bermain melawan tim yang kuat, tapi mereka tidak lebih baik dari kami," ungkapnya.
Meski gagal membawa City ke partai puncak, Pellegrini telah mengukir sejarah sebagai pelatih pertama, yang membawa City lolos ke semifinal Liga Champions.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/manuel-pellegrini_20160505_233739.jpg)