Artis RS Terlibat Narkoba
Restu Sinaga Positif Konsumsi Kokain
Artis peran Restu Sinaga dinyatakan positif menggunakan kokain setelah polisi melakukan uji zat psikotropika tersebut pada urine bintang film Cinta
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, JAKARTA - Artis peran Restu Sinaga dinyatakan positif menggunakan kokain setelah polisi melakukan uji zat psikotropika tersebut pada urine bintang film Cinta Silver itu.
Diberitakan sebelumnya, Restu diamankan polisi berikut alat bukti berupa ganja dengan berat brutto 10,75 gram, 17 butir/tablet psikotropika jenis dumolid dengan berat brutto keseluruhan 7,47 gram, 26 butir/tablet psikotropika jenis happy five (H-5) dengan berat brutto keseluruhan 7,21 gram dan 4 kantong kosong bekas kokain.
"Terakhir dikonsumsi ya kokain itu. Makannya tes urinenya itu kokain," papar Kepala Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Vivick Tjangkung kepada wartawan di ruangannya di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (3/6/2016).
Sementara mengenai hasil tes penggunaan obat penenang dan yang lainnya, polisi masih harus menunggu pemeriksaan lanjutan di laboratorium.
"Obat penenang harus hasil dokter, kita ajukan lab dan lab ganja sudah keluar. Itu harus diperiksa sama dokter," kata Vivick.
Terkait bukti ganja yang tak terdapat dalam hasil tes urine Restu, Vivick berpendapat, "Bisa jadi belum sempat. Buktinya tes urin kokain keluarnya. Dia bilang untuk stok, kalau ingin pakai dia pakai."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/artis-rs-memakai-penutup-kepala-di-polres-metro-jakarta-selatan_20160603_172352.jpg)