Piala Eropa 2016
Kroos Optimistis Jerman Bakal Memenangi Pertarungan
Gelandang timnas Jerman, Toni Kroos yakin akan mengalahkan Italia di perempat final Piala Eropa, dini hari nanti.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BORDEAUX - Gelandang timnas Jerman, Toni Kroos yakin akan mengalahkan Italia di perempat final Piala Eropa, dini hari nanti.
“Kami berada dalam bentuk permainan terbaik saat ini, dan sangat penting bagi kami untuk tetap fokus meraih kemenangan," kata gelandang Real Madrid ini.
Jerman ke perempat final setelah menang telak 3-0 atas Slovakia.
Meski yakin menang, Kroos sebenarnya juga sedikit ngeri dengan performa Italia di Prancis ini. Italia melaju ke perempat final dengan menyingkirkan juara bertahan Spanyol lewat kemenangan 2-0.
“Italia adalah lawan terberat bagi kami di kompetisi ini hingga babak perempat final," ujarnya.
"Akan sangat sulit untuk menyerang balik mereka. Namun, saya tetap optimis kami akan keluar sebagai pemenang.”
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/toni-kroos_20160702_214809.jpg)