Guardiola Disebut Tidak Manusiawi
Sempat menjadi pemain kunci bersama pelatih Jupp Heynckes, bek asal Brazil itu malah jarang dimainkan sejak kedatangan Guardiola pada 2013.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, WOLFSBURG - Mantan bek Bayern Muenchen, Boafim Dante melayangkan kritik tajam kepada mantan pelatihnya, Pep Guardiola.
Dante menyebut Guardiola sebagai pelatih yang kurang punya rasa kemanusiaan.
"Ada pelatih yang dari sudut pandang taktis berada di kelas dunia, tetapi pada tingkat kemanusiaan mereka tidak begitu baik," kata Dante seperti dikutip SuperBall.id dari AS, Kamis (1/9/2016).
"Itu adalah kasus yang terjadi pada Guardiola," sambungnya.
Dante yang kini berseragam Wolfsburg, membela Muenchen pada 2012 hingga 2015.
Sempat menjadi pemain kunci bersama pelatih Jupp Heynckes, bek asal Brazil itu malah jarang dimainkan sejak kedatangan Guardiola pada 2013.
Akibatnya, pemain berusia 32 tahun itu meninggalkan Muenchen pada 2015.
Setahun kemudian, Guardiola juga pergi dari Muenchen untuk melatih Manchester City.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pep-guardiola_20160901_150414.jpg)