Paket Perawatan dari Kepala Sampai Kaki Salon Ini Rp 175 Ribu

Paket yang ditawarkan diklaim menggunakan bahan herbal tradisional asli Indonesia dan profesional stylish serta terapis profesional. .

Penulis: martin tobing | Editor: martin tobing

Laporan Wartawan Tribun Lampung Martin Lumban Tobing

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Anaya Salon and Spa menawarkan paket lengkap harga terjangkau perawatan tubuh dari kepala sampai kaki (head to toe) khusus wanita.

Paket yang ditawarkan diklaim menggunakan bahan herbal tradisional asli Indonesia dan profesional stylish serta terapis profesional. 

Owner Anaya Salon and Spa May Ratri Wulandari menjelaskan, paket harga terjangkau terdiri dari body spa, foot bath, body steam aromaterapy, body massage, body scrub, body mask, bubble bath, mini totok wajah dan hair creambath dengan perawatan maksimal tiga jam. Tarif paket tersebut Rp 175 ribu.

Salon berlokasi di Jalan Teuku Umar Nomor 222 (setelah Optik Modern) Bandar Lampung ini menawarkan paket lain Rp 200 ribu maksimal pilihan tiga perawatan.

Paket itu kaum hawa dapat menikmati layanan totok wajah, massage, ratus V, hair creambath tradisional, ear candle, manycure natural, body masker, waxing, foot reflexi, hair cut, soot spa, steam body, kutek, dan traditional Scrub .

"Untuk bahan perawatan, mengusung herbal asli Indonesia yang memang jauh lebih baik dan alami ketimbang produk luar negeri rata-rata menggunakan komposisi bahan kimia yang tidak baik bagi kesehatan".

"Terapis pun, sangat terlatih dan profesional, karena kami mengirim khusus mereka ke Bali untuk belajar," ujar May dalam grand opening Anaya Salon & Spa diresmikan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bandar Lampung Eva Dwiyana Herman HN, Selasa (11/10/2016). (*)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved