Promo Selama November, Bless Computer Jual Laptop Lebih Murah

Konsumen cukup membayar biaya administrasi sebesar Rp 200 ribu, plus menyerahkan fotokopi KTP.

Penulis: Jelita Dini Kinanti | Editor: Ridwan Hardiansyah
TRIBUN LAMPUNG/Jelita Dini Kinanti

Laporan Reporter Tribun Lampung Jelita Dini Kinanti

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Bless Computer menggulirkan promo akhir tahun.

Konsumen yang hendak membeli laptop atau netbook secara kredit, tidak akan dikenakan uang muka atau down payment (DP).

Konsumen cukup membayar biaya administrasi sebesar Rp 200 ribu, plus menyerahkan fotokopi KTP.

"Setelah itu, laptop bisa langsung dibawa pulang. Lalu di bulan berikutnya, konsumen langsung membayar angsuran pertama. Tenor angsurannya hingga 12 bulan. Promo tersebut berlaku untuk semua merek laptop dan netbook, serta berlaku untuk segala profesi, misalnya pegawai, karyawan swasta, maupun wiraswasta," ujar Pemilik Bless Computer, Dewan Saputra Kunang, Minggu (13/11/2016).

Selain itu, Bless Computer juga memberikan harga khusus untuk pembelian laptop secara tunai.

Laptop Axioo dibanderol Rp 2.999.000, dari harga normal Rp 3,5 juta.

Netbook Axioo MyBook seharga Rp 2.499.000 dari harga normal Rp 2.899.000.

Ada juga flash disk Toshiba 8 GB seharga Rp 45 ribu.

Semua promo menarik tersebut hanya berlaku hingga akhir November 2016.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved