Masyarakat Pringsewu Berikat Kepala Merah Putih

Masyarakat Kabupaten Pringsewu dari berbagai lintas agama berkumpul di pelataran Pendapa Pringsewu, Rabu (30/11) pukul 09.00 WIB.

Penulis: Robertus Didik Budiawan Cahyono | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun Lampung R Didik Budiawan

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU - Masyarakat Kabupaten Pringsewu dari berbagai lintas agama berkumpul di pelataran Pendapa Pringsewu, Rabu (30/11) pukul 09.00 WIB. Meskipun berasal dari latar belakang agama berbeda, mereka terbingkai ke dalam satu merah putih.

Pita merah putih sebagai simbol bendera negara Indonesia ini melingkar di masing-masing kepala warga yang hadir dalam rangkaian Acara Nusantara Bersatu yang diprakarsai oleh Kodim 0424/Tanggamus-Pringsewu.

Acara ini mengusung tema Nusantara Bersatu Indonesiaku, Indonesiamu, Indonesia Kita Bersama, Bhineka Tunggali Ika.

Acara ini dimeriahkan dengan band yang disajikan oleh personel Polres Tanggamus, seni tari Bali dari SMA Xaverius Pringsewu, serta dihikmati oleh doa yang akan dipandu oleh pemuka lintas agama.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved