2 Kandidat Pelatih Timnas Berasal dari Spanyol, Ini Alasan PSSI

"Kami juga akan mengadakan try out ke beberapa klub Spanyol, Asia, Jepang, dan Korea," ujar Edy Rahmayadi.

Kompas.com
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi memberi sambutan menjelang Kongres Tahunan di Hotel Aryaduta Bandung, Minggu (8/1/2017). 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDUNG — PSSI menetapkan dua kandidat pelatih Timnas Indonesia, yakni Luis Fernandez dan Luis Milla.

Kedua calon tersebut sama-sama berpaspor Spanyol.

Mengenai alasan timnas sekarang terkesan "berbau" dan "berkiblat" ke Spanyol, Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi memberikan penjelasannya.

"Keadaan badan atau tubuh pemain kita mirip dengan Spanyol, sehingga lebih dekat ke sana," kata Edy Rahmayadi, di sela Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, Minggu (8/1/2017).

"Kami juga akan mengadakan try out ke beberapa klub Spanyol, Asia, Jepang, dan Korea," ujar Edy Rahmayadi.

Saat ditanya siapa atau pihak mana yang memberikan rekomendasi, soal pemilihan kedua calon pelatih itu, Edy menyampaikan penjelasannya.

"Kami berangkat ke sana (Spanyol), mencari, mendata. Kami berangkat pada bulan lalu," kata dia.

"Kami perintahkan mereka (calon pelatih) untuk presentasi," ujar Edy Rahmayadi.

Adapun terkait keputusan siapa yang akan dipilih terkait dua nama itu, Edy mengatakan, paling lambat besok ada keputusan final.

"Besok sudah final. Namun, kalau malam sudah selesai, bisa hari ini (diumumkan)," ucap Edy Rahmayadi.

(Eris Eka Jaya)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved