Liga Italia
Joe Hart Babak Belur Saat Menghadapi AC Milan
Kiper Torino Joe Hart babak belur saat hadapi AC Milan pada laga babak 16 besar Copa Italia, Jumat (13/1/2017) dinihari WIB.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, TORINO - Kiper Torino Joe Hart babak belur saat hadapi AC Milan pada laga babak 16 besar Copa Italia, Jumat (13/1/2017) dinihari WIB.
Kiper pinjaman dari Manchester City itu mendapatkan luka pada wajah dan kepalanya pada laga yang berlangsung di Stadion San Siro, Milan.
Wajah dan kepala Hart terluka usai berbenturan dengan striker Milan Gianluca Lapadula.
Tepatnya pada menit ke-47, Lapadula berupaya menyambut bola umpan terobosan dari rekannya di dalam kotak penalti.
Hart, pada waktu yang sama, hendak merebut bola umpan terobosan tersebut untuk menghentikan upaya Lapadula mencetak gol.
Namun, Lapadula yang sudah terlanjur berlari kencang, tak dapat menghentikan langkahnya ketika Hart menjatuhkan diri untuk merebut bola.
Kaki lapadula tampak mengenai wajah dari kiper asal Inggris tersebut.
Lapadula kemudian mengangkat tangannya agar tim medis ke dalam lapangan ketika Hart tampak tersungkur dan tak bangkit.
Beruntung, Hart tak mendapat cedera serius akibat dari insiden benturan dengan Lapadula.
Laga antar kedua tim sendiri dimenangkan oleh AC Milan 2-1.
Hasil tersebut menghentikan langkah Torino di ajang Copa Italia.(*
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/wajah-dan-kepala-kiper-torino-joe-hart-terluka_20170113_205304.jpg)