Yuda Ingin Rakor Disdikbud Undang Jaksa dan Polisi
Pj Bupati Pringsewu Yuda Setiawan mengingatkan kepada seluruh sekolah agar hati-hati dalam mengelola dana yang bersumber dari APBD/APBN.
Penulis: Robertus Didik Budiawan Cahyono | Editor: soni
Laporan Reporter Tribun Lampung R Didik Budiawan
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU - Pj Bupati Pringsewu Yuda Setiawan mengingatkan kepada seluruh sekolah agar hati-hati dalam mengelola dana yang bersumber dari APBD/APBN. Hal itu dia sampaikan pada saat rapat koordinasi dan sosialisasi program Disdikbud 2017, Senin (16/1) di GOR Mini Pringsewu.
Rakor diikuti kepala PAUD, TK, SD, dan SMP. Oleh karena itu, dia berpesan bila ada rakor Disdikbud agar mengundang pihak kejaksaan, kepolisian serta melibatkan camat. "Baiknya mereka diundang biar satu visi,"Yuda.
Sementara, tentang mekanisme pengurusan pencairan dana sertifikasi guru, Yuda mengatakan, Kabupaten Pringsewu salah satu yang terbak dibanding dengan kabupaten lainnya. Karena itu dia berharap.ke depan dipertahankan.
Yuda mengakui jumlah tenaga guru di Bumi Jejama Secancanan belum ideal, termasuk penyebarannya. Menurutnya beberapa kecamatan yang masih minim guru seperti Pagelaran Utara, Adiluwih, dan Pardasuka.
Inspektur Pringsewu Endang Budiati meminta agar dalam membuat laporan SPJ jangan dilakukan sendiri oleh kepala sekolah, demikian juga dalam pembahasan anggaran kegiatan agar melibatkan komite sekolah, guru, serta wali murid.
"Seluruh kegiatan sekolah harus dicatat dalam BKU, biar jelas saat mau dilakukan evaluasi atau pemeriksaan," katanya.