Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Kotabumi Dilantik

Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Kotabumi, dan KOHATI Cabang Kotabumi, periode 2017 - 2018 dilantik, Senin (20/2/2017)

Penulis: anung bayuardi | Editor: taryono
Tribun Lampung/Anung Bayuardi
Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Kotabumi, dan KOHATI Cabang Kotabumi 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KOTABUMI - Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Kotabumi, dan KOHATI Cabang Kotabumi, periode 2017 - 2018 dilantik, Senin (20/2/2017) sekitar pukul 10.30 WIB.

Kegiatan dihadiri Sekretaris Kabupaten Samsir, Kasat Binmas Polres Lampura AKP Nuraminin, Wasekjen PB HMI Respiratori Sadam Aljihad, Letda Basarudin dari Kodim 0412 Lampung Utara.

Adapun tema memaksimalkan fungsi dan peran kader demi terwujudnya misi HMI.

Kegiatan dihadiri sekitar 150 orang, terdiri dari alumni, serta tamu undangan. Pelantikan pengurus berdasarkan SK nomor 343/KPTS/A/04/1438 H. Sebagai ketua umum Eksadi, sekretaris Eko Widiansyah.

Ketua KOHATI Wahyuni Safitri dan Sekum Junaisih Rika Sari, Bendahara Umum Sandra Lestari, dengan SK nomor 02/KPTS/A/05/1438 H.

Sekretaris Kabupaten Lampung Utara Samsir berharap pengurus HMI dapat memberikan sumbangsih terhadap pembangunan di kabupaten setempat. (ang)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved