Ini Jadwal Razia STNK 2017

Jadwal razia STNK akan dilaksanakan dalam dua periode oleh pihak kepolisian bersama Pemerintah Daerah terkait

Editor: taryono
razia polresta bandar lampung 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID-Jadwal razia STNK akan dilaksanakan dalam dua periode oleh pihak kepolisian bersama Pemerintah Daerah terkait

Dilansir Motorplus, jadwal razia STNK akan digelar semester pertama Juni mendatang dan semester kedua akan dilaksanakan sampai akhir tahun 2017.

Jadwal razia STNK semester pertama yaitu tahun pencegahan. Bikers yang pajak mati dan terkena razia diharuskan membayar pajak di Samsat keliling yang sudah disediakan.

Untuk semester kedua, yakni tahun penindakan. Di semester kedua ini, pihaknya akan menindak motor yang menunggak pajak hingga 3 tahun.

Pajak motor yang mati hingga 3 tahun wajib hukumnya membayar pajak berikut dendanya. Bila tidak motor akan di tarik oleh pihak kepolisian.

"Kami bekerja sama dengan pihak Bank DKI dan Jasa Raharja untuk membayar pajak ditempat" ucap Edi Sumantri Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah DKI Jakarta.(www.motorplus-online.com)

Tags
STNK
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved