Tanda Jadi Suzuki Ignis Rp 5 Juta
Pihak diler menyediakan hadiah satu unit motor sport Suzuki GSX S150 bagi pemenang beruntung.
Penulis: martin tobing | Editor: martin tobing
Laporan Wartawan Tribun Lampung Martin Lumban Tobing
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - PT Persada Lampung Raya (PLR) selaku diler mobil Suzuki membuka pemesanan Suzuki Ignis.
Konsumen yang berminat cukup membayar tanda jadi Rp 5 juta.
Supervisor Marketing PT PLR Maulida Sari mengatakan, konsumen yang melakukan pemesanan otomatis turut serta dalam undian berhadiah area lokal Lampung.
Pihak diler menyediakan hadiah satu unit motor sport Suzuki GSX S150 bagi pemenang beruntung.
Ia menambahkan, Suzuki Ignis tersedia tipe GL transmisi manual, GX transmisi manual plus auto gear shift (AGS), dan GX AGS.
Harga on the road Lampung masing-masing tipe tersebut Rp 141,5 juta, Rp 161,5 juta, dan 171,5 juta.
"Dari pilihan warna, tipe GL pilihannya silky silver, midnight black pearl, white pearl, grey metalic, tinsel blue pearl, dan uptown red pearl," ujar Maulida, Jumat (7/4/2017).
Sedangkan tipe XL warna pilihan silky silver, midnight black pearl, white pearl,
grey metalic, dual tone (blue pearl dan white pearl), dual tone (blue pearl dan black pearl), serta dual tone (red pearl dan black pearl. (*)
