Barcelona Kalah, Suarez Bisiki Pemain Malaga

Penyerang Barcelona Luis Suarez menjadi sorotan saat timnya menghadapi tuan rumah Malaga.

Editor: taryono
101GREATGOALS
Penyerang Barcelona Luis Suarez berbisik dengan pemain Malaga Sandro Ramirez di Stadion La Rosaleda, Malaga, Minggu (9/4/2017) 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MALAGA - Penyerang Barcelona Luis Suarez menjadi sorotan saat timnya menghadapi tuan rumah Malaga.

Kedua tim saling berhadapan dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-31, Minggu (09/04/2017) dini hari WIB.

Laga yang bergulir di Stadion La Rosaleda, Malaga, Barcelona takluk dengan skor 0-2.

Pemandangan menarik terjadi saat para pemain berjalan menuju lorong stadion usai babak pertama berakhir.

Suarez terlihat berbisik dengan penyerang 21 tahun, Sandro Ramirez, yang mencetak gol pertama untuk Malaga di menit ke-32.

Seperti dikutip SuperBall.id dari AS, Selasa (11/04/20170, ternyata Suarez melakukan bisikan itu untuk mengingatkan dari mana Sandro berasal.

"Jangan lupa yang telah memberikan Anda makan," bisik Suarez.

Mendapat bisikan itu, Sandro pun langsung merespons dan menjawabnya kepada Suarez.

"Sekarang Malaga yang telah memberikan saya makan," kata Sandro.

Seperti diketahui, sebelumnya berasal dari Barcelona B.

Pemain asal Spanyol itu kemudian masuk dalam skuad utamaBarcelona pada musim 2014/2015 hingga musim 2015/2016.

Namun akhirnya Sandro memilih hijrah dan bergabung ke Malagapada musim 2016/2017 dengan status bebas transfer. (*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved