Headline News Hari Ini
Laudya Cynthia Bella: Tabik Pun . . .
"Haaaaiiii," seru Laudya Cynthia Bella dengan ceria begitu memasuki area supermarket Chandra Superstore Tanjungkarang
BANDAR LAMPUNG, TRIBUN - "Haaaaiiii," seru Laudya Cynthia Bella dengan ceria begitu memasuki area supermarket Chandra Superstore Tanjungkarang, Minggu (16/4) sore.
Laudya Cynthia Bella ini hadir di Lampung dalam program Star Visit aktris Laudya Cynthia Bella.
Sapaan Bella tersebut langsung disambut dengan teriakan spontan para pengunjung yang sudah menantikan kehadirannya.
Beberapa juga memanggil Bella, dan Bella menjawabnya dengan melempar senyum cantik.
"Tabik Puuun," lanjut Bella dan dijawab "Iya Punn," oleh pengunjung yang ada dengan kompak.
Selain menyapa pengunjung Chandra, Laudya Cynthia Bella juga bercerita mengenai kesibukannya saat ini dan membagi sedikit rahasianya untuk tampil cantik cerah setiap hari.
"Kalau kulit kita sehat, kulit kita bersih pasti orang sekitar kita juga senang, setuju nggak?. Nah, sekarang aku pilih produk (untuk kulit) yang halal, dan alhamdulillah sekarang sudah ada Citra," jelasnya.
Laudya Cynthia Bella hadir dalam rangka program Star Visit yang dipersembahkan oleh Chandra dan Citra, produk dengan Laudya Cynthia Bella sebagai brand ambassadornya.
Bagaimana penilaian pengunjung setelah bertemu langsung dengan artis cantik tersebut? Baca berita selengkapnya di Koran Tribun Lampung edisi Senin 17 April 2018.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/laudya-cynthia-bella_20161109_234340.jpg)