Emas Antam Perdagangan Kamis Dibanderol Rp 595 Ribu per Gram

Harga jual emas batangan logam mulia Antam turun Rp 4.000 per gram dibandingkan harga pada perdagangan Rabu (19/4/2017) yang sebesar Rp 599.000 per gr

Editor: Reny Fitriani
thinkstockphotos
Ilustrasi harga emas. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Harga jual emas batangan logam mulia Antam pada perdagangan Kamis (20/4/2017) dibanderol Rp 595.000 per gram.

Harga jual emas batangan logam mulia Antam turun Rp 4.000 per gram dibandingkan harga pada perdagangan Rabu (19/4/2017) yang sebesar Rp 599.000 per gram.

Sementara itu, harga pembelian kembali atau buyback dibanderol Rp 540.000 per gram. Harga buyback juga turun Rp 4.000 per gram dibandingkan perdagangan Selasa, yang dihargai Rp 544.000 per gram.

Adapun harga emas jenis perhiasan hari ini di jual di harga Rp 1.498.500 per gram. Harga emas jenis perhiasan juga mengalami penurunan harga Rp 4.000 per gram dibandingkan perdagangan Rabu.

Berikut adalah harga jual emas batangan logam mulia Antam dalam pecahan lain dikutip dari logammulia, Kamis.

1 gram: Rp 595.000 

5 gram: Rp 2.830.000 

10 gram: Rp 5.610.000 

25 gram: Rp 13.950.000 

50 gram: Rp 27.850.000 

100 gram: Rp 55.650.000 

250 gram: Rp 139.000.000 

500 gram: Rp 27.780.000

Penulis:Estu Suryowati

Sumber: Kompas.com
Tags
Gram
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved