Ramadan 2017
Maulana Nilai PKB Pringsewu Semakin Kompak
Keluarga besar pengurus DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pringsewu menggelar buka bersama puasa Ramadhan 1438 H/2017
Penulis: Robertus Didik Budiawan Cahyono | Editor: soni
Laporan Reporter Tribun Lampung R Didik Budiawan
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU - Keluarga besar pengurus DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pringsewu menggelar buka bersama puasa Ramadhan 1438 H/2017 di kediaman Mustasyar Maulana M. Lahudin, Rabu (21/6) petang di Griya Bambu Lestari Pringsewu Utara.
Sebelum berbuka, secara simbolis Maulana M Lahudin membagikan paket kebutuhan kepada warga. Selanjutnya do'a yang dipimpin Ustadz Taiful Haris. Kegiatan ini dihadiri pengurus DPC, PAC dan anak ranting PKB, beserta pengurus dan anggota Laskar Merah Putih (LMP) Pringsewu.
Maulana M.Lahudin yang juga anggota DPRD Pringsewu menuturkan buka puasa bersama tersebut merupakan rangkaian silaturahmi dan meningkatkan Ukhuwah Islamiyah serta menjalin komunikasi yang baik kepada semua pihak.
Maulana memaparkan, jajaran kepengurusan DPC PKB Pringsewu hingga jajaran ke bawahnya saat ini dinilai semakin lebih kompak dan bersatu."Saya bangga adanya perubahan tersbut, sebab dengan bersama dan bersatu maka akan menjadi besar,"ujarnya.
Sementara itu Dewan Syuro PKB Kabupaten Pringsewu Ustadz Jemangin mengatakan saat ini anggota DPRD dari PKB di Pringsewu periode 2014-2019 hanya dua orang. Dia berharap kedepan akan lebih besar dan meningkat lagi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/maulana-pkb-pringsewu_20170621_192351.jpg)