Vokalis Linkin Park Meninggal Dunia

Penggemar Menyemut di Rumah Vokalis Linkin Park

Mereka tak bisa meletakkan tanda penghormatan terakhir mereka itu di area rumah Bennington karena polisi telah menutup area tersebut.

Editor: taryono
TWITTER
Chester Bennington 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, LOS ANGELES-- Para penggemar mendiang Chester Bennington (41) berbondong-bondong mendatangi rumah vokalis grup rock alternatif Linkin Park itu pada Kamis (20/7/2017) waktu setempat.

Mereka menunjukkan rasa berkabungnya lewat sejumlah buket bunga dan ucapan tertulis.

Para penggemar Bennington yang berkerumun itu meletakkan bunga dan ucapan tulisan tersebut di ujung jalan masuk ke rumah sang idola di Palos Verdes Estates, yang terletak di pinggiran selatan Los Angeles, California, AS.

Mereka tak bisa meletakkan tanda penghormatan terakhir mereka itu di area rumah Bennington karena polisi telah menutup area tersebut.

Selain para penggemar, disc jockey (DJ) dari Linkin Park, Park Joe Hahn, juga terlihat tiba di rumah mendiang rekannya itu pada Kamis sore waktu setempat.

Para kerabat dan beberapa teman lain terlihat pula di kediaman Bennington.

Bennington ditemukan meninggal dunia karena gantung diri di kediamannya di Palos Verdes Estates, California, AS, pada Kamis waktu setempat.

Ia meninggal dunia dalam usia 41 tahun. Ia meninggalkan seorang istri dan enam anak.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved