Polisi Tangkap Pembobol Indomaret
BREAKING NEWS: Begini Cara Rudi Bobol Indomaret
Murbani mengutarakan, kedua tersangka sudah melancarkan aksinya pada dinihari ketika toko dalam keadaan kosong.
Penulis: wakos reza gautama | Editor: Reny Fitriani
Laporan Wartawan Tribun Lampung Wakos Gautama
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Pembobolan Indomaret Jalan Ikan Tenggiri tidak hanya dilakukan oleh tersangka Rudi. Menurut Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Murbani Budi Pitono, ada satu tersangka lain yang terlibat berinisial SP.
Murbani mengutarakan, kedua tersangka sudah melancarkan aksinya pada dinihari ketika toko dalam keadaan kosong. “Mereka masuk ke dalam Indomaret dengan cara memanjat tembok sampai ke lantai empat,” ujar Murbani, Senin (31/7/2017).
Kedua tersangka masuk ke dalam Indomaret dan mengambil uang tunai Rp 1 juta di dekat loker kasir dan 40 slop rokok. Mereka lalu keluar dengan menuruni tembok. Aksi kedua tersangka ini terekam kamera close circuit television (CCTV).
Dari rekaman CCTV itu, tutur Murbani, petugas mengetahui identitas kedua tersangka. Apalagi Rudi merupakan residivis yang sudah dua kali masuk penjara di tahun 2008 dan 2014. “Ini memudahkan petugas melakukan pencarian karena sudah mengantongi data Rudi,” kata dia.
Alhasil, petugas menangkap Rudi di Jalan Patimura, Kelurahan Gunung Mas. Polisi menembak kaki Rudi karena melakukan perlawanan saat ditangkap. Untuk tersangka SP, polisi masih melakukan pengejaran.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pembobol-indomaret2_20170731_135341.jpg)