Mari Jelajahi Keindahan Pasir Timbul di Pulau Mahitam
Jika air laut sedang surut, pasir akan menyembul seolah ada jalan dari pantai menuju pulau dan wisatawan bisa menyusurinya
Penulis: dennish prasetya | Editor: wakos reza gautama
Laporan Reporter Tribun Lampung Dennish Prasetya
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - PESAWARAN - Lampung memiliki kekayaan wisata yang luar biasa. Seperti pantai dan pulau-pulau.
Salah satunya adalah Pulau Mahitam.
Pulau yang berlokasi di Pantai Ketapang, Desa Gebang, Padangcermin, Pesawaran, Lampung, banyak disinggahi wisatawan muda.
Baca: Edan, Fasilitas Rumah Ibunda Nagita Slavina Layaknya Hotel
Untuk mencapai Pantai Ketapang diperlukan waktu sekitar 60-90 menit dari kota Bandar Lampung.
Di pulau Mahitam terdapat pemandangan hamparan pohon tinggi menjulang sampai berjejer di seluruh permukaan daratan.
Laut yang bersih dan pasir yang seolah olah membelah laut, menambah daya tarik para pelancong untuk datang ke pulau ini.
Jika air laut sedang surut, pasir akan menyembul seolah ada jalan dari pantai menuju pulau dan wisatawan bisa menyusurinya. Begitu air pasang, maka pasir akan tertutup air laut.
Di pulau ini memiliki variasi terumbu karang yang lumayan.
Beberapa ikan terlihat menghiasi air laut yang bening, sangat cocok untuk snorkeling.
Winda, salah satu wisatawan asal Metro, mengaku baru pertama kali datang ke Pulau Mahitam, meski sudah lama mendengar cerita tentang pulau ini.
Dia sangat terpukau dengan keindahan lautnya.
"Pulau Mahitam ini mempunyai keunikan tersendiri jika dilihat dari pemandangannya tidak kalah indahnya dengan laut atau pulau pulau yang sudah saya sambangi ," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pulau-mahitam_20171009_131218.jpg)