Tribun Bandar Lampung
VIDEO - Ketika Herman HN ”Mandori” Pemangkasan Pohon
Wali Kota Bandar Lampung Herman HN menjadi ”mandor” saat petugas kebersihan memangkas pohon rimbun di Jalan Imam Bonjol.
Penulis: Okta Kusuma Jatha | Editor: Daniel Tri Hardanto
Laporan Live Streaming Reporter Tribun Lampung Bayu Saputra
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Wali Kota Bandar Lampung Herman HN menjadi ”mandor” saat petugas kebersihan memangkas pohon di Jalan Imam Bonjol, Rabu, 26 September 2018.
Ia langsung menginstruksikan kepada petugas untuk memotong dahan pohon yang terlalu rimbun dan berpotensi mengganggu pengendara.
Herman mengatakan, pohon yang rimbun memang harus dipangkas.
"Supaya masyarakat yang melintas di bawah pohon itu bisa aman," ujarnya. (*)