Tsunami Pesisir Lampung
Presiden Jokowi Kunjungi Korban Tsunami di Lamsel, Gunung Anak Krakatau Masih Semburkan Asap Kelabu
Bertepatan dengan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, aktivitas Gunung Anak Krakatau masih kepulkan asap kelabu.
Laporan Wartawan Tribunlampung Dedi Sutomo
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KALIANDA – Bertepatan dengan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Desa Way Muli dan Kunjir di Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, pada Selasa (2/1/2018) siang, aktivitas Gunung Anak Krakatau (GAK) di Selat Sunda terpantau masih mengepulkan asap berwarna kelabu dan hitam dengan ketinggian 200 hingga 1.500 meter.
Aktivitas GAK ini terpantau jelas di kawasan pesisir Desa Way Muli Timur dan Kunjir yang menjadi lokasi kunjungan Presiden Jokowi.
Aktivitas GAK bahkan banyak diabadikan oleh awak media dan warga yang hadir di lokasi tempat kunjungan presiden.
• VIDEO - Nongkrong di Bawah Pohon, Presiden Dialog dengan Warga Korban Tsunami di Lampung Selatan
Dari data Vulcanic Activity Report Badan Geologi, PVMBG kementerian ESDM pos Pantau GAK sejak pukul 06.00 wib pagi hingga pukul 12.00 wib teramati adanya 7 kali letusan dengan amplitudo 17-22 mm dan durasi 45-110 detik.
Lalu gempa hembusan sebanyak 11 kali dengan amplitudo 8-23 mm dan durasi 45-145 detik.
“Untuk gempa micro tremor masih terekam dengan amplitudo 2-22 mm (dominan 5 mm). Tidak terdengar suara dentuman letusan,” ujar petugas pos pantau GAK di desa Hargopancuran, Suwarno.
Sejauh ini untuk status GAK masih pada level III Siaga. Dimana para pengunjung dan juga nelayan dilarang mendekati kawasan GAK dalam radius 5 kilometer.
(*)
Jokowi ke Lampung Selatan
Jokowi Sisir Pesisir Lamsel
erupsi Gunung Anak Krakatau
tsunami selat Sunda
tsunami Lampung Banten
118 Pengungsi di Lapangan Tenis Indoor Berinisiatif Pulang ke Pulau Sebesi |
![]() |
---|
Takut Pulang, Para Pengungsi Tidur Beralaskan Tikar di Parkiran Kantor Gubernur Lampung |
![]() |
---|
Bupati Pesawaran Dendi Romadhona Beri Bantuan Warga Pulau Legundi yang Jadi Korban Tsunami |
![]() |
---|
Pemkab Lamsel Berencana Ubah Pesisir Pantai yang Terkena Tsunami Menjadi Kawasan Hijau |
![]() |
---|
Hari Ini Gunung Anak Krakatau Meletus Sebanyak 24 Kali dan Gempa Hembusan Sebanyak 23 Kali |
![]() |
---|