Tribun Bandar Lampung
Rocky Gerung Harap Unila Jadi Sarang Pengkritik
Pemikir Rocky Gerung berharap Universitas Lampung khususnya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik menjadi sarang orang-orang kritis.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Yoso Muliawan
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Pemikir Rocky Gerung berharap Universitas Lampung khususnya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik menjadi sarang orang-orang kritis. Sivitas akademika Unila, menurut dia, harus menjaga akal sehat agar tetap kritis terhadap berbagai persoalan.
Rocky Gerung menyampaikan harapan itu saat mengisi Diskusi Publik di pelataran parkir FISIP Unila, Selasa (2/7/2019).
Diskusi Publik tersebut bertema Politik Akal Sehat untuk Membangun Peradaban Demokrasi. Narasumber lainnya adalah sastrawan Lampung Isbedy Stiawan, dengan moderator Dosen FISIP Unila Ikram Baadillah.
"Saya datang ke sini karena saya berhadapan dengan akal sehat," kata Rocky di hadapan puluhan mahasiswa FISIP Unila pada awal diskusi.
Ia mengungkapkan peran intelektual sangat penting dalam setiap era kepemimpinan bangsa. Melalui kontrol para intelektual kampus, jelas dia, tidak akan ada yang bisa leluasa memegang kekuasaan secara absolut.
"Politik adalah urusan mendistribusikan keadilan. Sementara kampus harus fokus menggunakan akal sehat agar menjadi sarang orang-orang kritis," ujar salah satu pendiri Institut Setara, lembaga demokrasi dan hak asasi manusia, ini.
Dekan FISIP Unila Syarief Makhya setuju kalangan akademisi dan mahasiswa harus terus menyampaikan koreksi.
"Selama ini, kampus nyaris cenderung tiarap. Tidak lagi punya nyali menyampaikan pendapat," katanya.
Pihaknya pun berharap para mahasiswa ikut tergerak untuk memberi koreksi terhadap berbagai persoalan demokrasi.
"Contoh riil koreksi itu bisa dengan menggelar diskusi terbuka," ujar Syarief. (Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/rocky-gerung-hadiri-diskusi-publik-fisip-unila-1.jpg)