Kabar Artis
Ashanty Buka Kembali Toko Kue setelah PSBB Dilonggarkan
adanya new normal, Ashanty juga berniat mengajak anak-anaknya berpergian ke luar kota.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) mulai memasuki masa transisi.
Momen ini dimanfaatkan penyanyi Ashanty untuk kembali membuka usahanya.
Satu diantara usaha yang sudah dibuka Ashanty adalah toko kue miliknya yang terletak di kawasan Pondok Indah.
Istri Anang Hermansyah ini berujar, tokonya juga sudah menerapkan protokol kesehatan pencegahan corona atau Covid-19.
“Sudah mulai ini, mulai masuk kantor kan, sudah dua bulan lebih di rumah, paling keluar sekali dua kali,” kata Ashanty.
• Barang Antik Bakal Jadi Modal Nikah Atta Halilintar-Aurel, Ashanty Sempat Emosi
• Ivan Gunawan Rusak Semua Kartu Kreditnya, Laudya Cynthia Bella Bertindak
• Kondisi Azriel-Aurel Hermansyah Setelah Dimaki-maki Raul Lemos, Suami Krisdayanti
• Dikenal Punya Body Seksi, Ariel Tatum Ternyata Tak PD dengan 3 Bagian Tubuhnya
“Jadi alhamdulillah sekarang sudah mulai ngantor, udah bisa buka. Tapi cuma take away juga, mesti jaga jarak ikutin protokol kesehatan,” ucap Ashanty menambahkan.
Ashanty juga bersyukur bahwa toko kuenya mulai ramai pembeli.
“Rezeki anak anak alhamdulillah,” ujar Ashanty.
Tidak hanya membuka usaha, setelah adanya new normal, Ashanty juga berniat mengajak anak-anaknya berpergian ke luar kota.
Dalam waktu dekat ini, Ashanty berencana akan pergi ke Sukabumi.
“Jadi karena kita new normal mulai aktivitas mulai kegiatan berenang, lusa aku mau ke Sukabumi kan ngajak anak-anak mau ketemu keluarga di sana," tutur Ashanty. (Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PSBB Transisi, Ashanty Mulai ke Kantor dan Buka Tokonya"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/curhat-artis-ashanty-waspada-virus-corona-terapkan-salaman-tradisional-malah-dianggap-sombong-2.jpg)