Kabar Artis
Betrand Peto Nyanyikan Lagu Jawa Didi Kempot, Yan Vellia Beri Komentar
Rencananya, Betrand akan berkolaborasi dengan anak-anak Didi Kempot melantunkan salah satu tembang Didi.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Baru-baru ini viral Betrand Peto menyanyikan lagu mendiang Didi Kempot.
Istri mendiang Didi Kempot, Yan Vellia, menjelaskan alasannya mengizinkan Betrand Peto menyanyikan lagu mendiang suaminya.
Dalam video di kanal YouTube Beepdo, Yan Vellia menyebutkan, Didi Kempot memang tidak mempermasalahkan lagu-lagunya dibawakan oleh siapapun.
"Saya ketemuan sahabat saya Ruben dan Betrand anaknya Ruben, memang saya ngikutin jejak Mas Didi, enggak harus orang Jawa yang menyanyikan lagu Jawa," kata Yan Vellia seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (20/6/2020).
"Kebetulan Koko Betrand orang NTT, untuk logatnya masih logatnya Koko Betrand jauh sama logat kami," lanjutnya.
• Kisah Iis Dahlia Makan di Restoran, Dikira Laki-laki hingga Membuatnya Sangat Malu
• Teman Sule Pinjam Uang Ratusan Juta, Dibayar dengan Jadi Sopir tapi Menghilang
• Reaksi Sedih Ashanty saat Tahu Rencana Aurel dan Atta Menikah Tahun Ini
• Ruben Onsu Cium Bau Menyengat di Kamar Betrand Peto
Sebelumnya Betrand pernah menjadi trending dalam YouTube saat melantunkan "Sewu Kuto".
Rencananya, Betrand akan berkolaborasi dengan anak-anak Didi Kempot melantunkan salah satu tembang Didi.
Sebelumnya dalam sebuah wawancara, Ruben Onsu menyebutkan bahwa proses perekaman lagu tersebut sudah selesai dan masih dalam tahap penggodokan sebelum akhirnya dikirim ke Solo.
"Baru kemarin selesai recording untuk lagunya Didi Kempot. Itu jadi single, permintaan dari istrinya mendiang Didi Kempot," ucap Ruben.
"Judulnya "Bapak", menyanyikannya versi Jawa, kami bikin di Jakarta, nanti dikirim ke Solo. Sekalian saya menyampaikan dukacita," lanjutnya.
(Kompas)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Betrand Peto Nyanyikan Lagu-lagu Didi Kempot, Ini Kata Yan Vellia",
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/betrand-peto-peto.jpg)