Liga Champions 2021

Manchester United Masuk ke Dalam Grup Neraka Liga Champions 2020-2021

Wakil klub asal Inggris Manchester United dipastikan masuk ke dalam grup neraka Liga Champions 2020-2021.

Penulis: Tama Yudha Wiguna | Editor: Romi Rinando
AFP
Ilustrasi. Manchester United Masuk ke Dalam Grup Neraka Liga Champions 2020-2021 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Wakil klub asal Inggris Manchester United dipastikan masuk ke dalam grup neraka Liga Champions 2020-2021.

Hal tersebut usai melihat hasil drawing babak penyisihan grup Liga Champions musim 2020-2021 Grup H, yang telah ditetapkan, Kamis (1/10/2020).

Mantan gelandang Manchester United Owen Hargreaves, turut berkomentar perihal kans Setan Merah, setelah tergabung dalam satu grup bersama Paris Saint-Germain, RB Leipzig. dan Istanbul Basaksehir.

Melihat kondisi itu tak terlalu berlebihan, jika banyak termasuk Hargreaves menganggap bahwa Grup H merupakan neraka pada Liga Champions 2020-2021.

Kendati Hargreaves mengaku optimistis, Setan Merah mampu lolos ke babak 16 besar, karena merupakan tim terkuat kedua di Grup H.

Pria berusia 39 tahun tersebut juga meminta Man United agar sadar diri, untuk segera membeli beberapa pemain baru sebelum bursa transfer ditutup.

Owen Hargreaves menganggap performa klub asal Manchester itu masih kurang memuaskan.

Man United saat ini masih dikaitkan dengan beberapa pemain di bursa trasnfer musim panas 2020, termasuk penyerang sayap Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

"Saya pikir mereka bisa percaya diri, ya percaya diri. PSG adalah tim terkuat di grup, tetapi Man United adalah tim terkuat kedua di grup,” kata Hargreaves seperti dilansir dari BT Sport, Jumat (2/10/2020).

“Leipzig memiliki pelatih muda yang brilian dan dia akan senang bermain melawan Manchester United. Musim yang besar bagi Man United dan Ole Gunnar Solskjaer. Mudah-mudahan mereka bisa mendatangkan beberapa pemain dan finis pertama atau kedua," tutur Hargreaves.

Diketahui, PSG merupakan tim yang difavoritkan menjadi juara Grup H, karena statusnya sebagai runner-up Liga Champions musim 2019-2020.

Lalu, RB Leipzig adalah tim peringkat ketiga Bundesliga musim lalu yang tampil luar biasa.

Meski ditinggal oleh Timo Werner ke Chelsea pada musim panas tahun ini, Leipzig diyakini akan tetap tampil oke.

Sementara itu, Basaksehir, yang menjadi juara Liga Turki musim lalu, diprediksi bakal menyulitkan ketiga tim lainnya.

Hal itu terlihat dari sepak terjang Basaksehir yang sukses, menggulingkan dominasi Galatasaray di Liga Turki.

Manchester United Masuk Grup Neraka Liga Champions Akibat Ulah Liverpool

Manchester United masuk ke dalam grup neraka Liga Champions 2020-2021 dikarenakan ulah sang rival, Liverpool.

Manchester United berhasil lolos ke Liga Champions musim ini, setelah finis tiga besar di Liga Inggris musim lalu.

Sebelumnya, Manchester United hanya tampil di Liga Europa dan berhasil lolos ke semifinal.

Namun, belum juga bermain di Liga Champions musim ini, Setan Merah sudah tertimpa nasib sial.

Manchester United tergabung di grup neraka dalam Liga Champions 2020-2021.

Manchester United harus bertarung dengan dua tim kuat, yakni Paris Saint-Germain dan RB Leipzig.

Selain itu, Manchester United juga akan berhadapan dengan klub debutan tangguh asal Turki, Istanbul Basaksehir.

PSG merupakan finalis Liga Champions musim lalu, sebelum akhirnya dikalahkan oleh Bayern Muenchen.

Sementara itu, RB Leipzig merupakan klub anyar yang langsung lolos ke semifinal pada percobaan kedua mereka di Liga Champions.

RB Leipzig kalah dari PSG dalam semifinal Liga Champions musim lalu.

Jatah pembagian grup ini tentu akan menjadi kesialan dan rintangan yang berat bagi tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

Jika perlu menyalahkan satu pihak, rupanya bukan UEFA yang harus disalahkan, melainkan rival utamanya di Liga Inggris, Liverpool.

Mengapa demikian?

Liverpool masuk ke dalam pot 1 Liga Champions musim ini dan mendapatkan kesempatan drawing pertama.

Dalam aturan yang sudah ditentukan, UEFA membagi delapan grup yang ada menjadi dua kategori.

Kategori pertama berisi grup A, B, C, dan D, sementara kategori kedua berisi grup E, F, G, dan H.

Pada saat pengundian, Liverpool secara kebetulan mendapatkan jatah untuk berada di grup D.

Oleh karena itu, tim asal Inggris selanjutnya harus mengisi slot grup E, F, G, atau H.

Klub Inggris kedua, Chelsea, pun mendapatkan hasil undian grup E yang bisa dibilang tidak seberat Manchester United.

Kemudian, klub Inggris ketiga yang terundi adalah Manchester City, yang berhak untuk bergabung di salah satu grup A, B, atau C.

Nasib sial menimpa Manchester United, karena menjadi klub Inggris terakhir dan bergabung dengan grup H.

(Tribunlampung.co.id/Tama Yudha Wiguna)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved