Tulangbawang
Sempat Hilang, Bocah Perempuan asal Tulangbawang Ditemukan di Jakarta, Alasannya Ingin Cari Kerja
Yang mengejutkan, Rahma ditemukan oleh petugas Polsek Gedung Aji di Jakarta. Rahma sempat dilaporkan hilang pada Sabtu (23/1/2021) lalu.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, TULANGBAWANG - Rahma Septiana (13), seorang bocah perempuan asal Tulangbawang yang sempat dilaporkan hilang, akhirnya ditemukan.
Yang mengejutkan, Rahma ditemukan oleh petugas Polsek Gedung Aji di Jakarta.
Rahma sempat dilaporkan hilang pada Sabtu (23/1/2021) lalu.
Dari hasil pemeriksaan petugas, anak yatim piatu yang masih duduk di bangku SMP itu pergi dari rumah karena ingin mencari kerja.
• Bocah Perempuan di Tulangbawang Dilaporkan Hilang Sejak Sabtu Seusai Pamit Mengerjakan Tugas Sekolah
• Hilang Seusai Minta Uang, Balita di Tuba Ditemukan Mengambang di Bekas Galian Pasir
Selama hampir sepekan dinyatakan hilang, Rahma ternyata telah menyeberang ke Jakarta melalui jalur laut.
Petugas pun berupaya melacak keberadaan Rahma melalui sinyal ponselnya.
Dari pelacakan tersebut, terdeteksi lokasi bocah perempuan itu berada di Jakarta.
Setelah dicari, ternyata ditemukan di rumah warga Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebun Jeruk, Jakarta Barat.
"Dia ditemukan hari Kamis (28/1/2021) pukul 16.30 WIB dalam keadaan sehat," ungkap Kapolsek Gedung Aji Ipda Arbiyanto, mewakili Kapolres Tulangbawang AKBP Andy Siswantoro, Sabtu (30/1/2021).
• Pemberangkatan Jamaah Haji Belum Jelas, Pemkab Tulangbawang Barat Tetap Anggarkan TPHD dan OTD
• Vertigo Tak Kunjung Sembuh, Warga Tulangbawang Tewas Tergantung di Pohon Cokelat
Rahma dijemput Ps Kanit Reskrim Polsek Gedung Aji Bripka Tion Pratama bersama tiga personel.
Sebelumnya, Rahma dilaporkan hilang oleh Tri Aisiyah (22), kakak sepupunya, ke Mapolsek Gedung Aji, Minggu (24/1/2021) sekira pukul 11.00 WIB.
Sebelum hilang, Rahma pamit kepada keluarganya dengan alasan hendak mengerjakan tugas sekolah di SMP Darul Ulum, SP 5, Kampung Panca Tunggal Jaya.
Petugas langsung melakukan pencarian.
Berkat keuletan dan kegigihan petugas, akhirnya keberadaan korban diketahui.
Setelah ditemukan, korban dibawa pulang ke rumah keluarganya di Kampung Panca Tunggal Jaya. (Tribunlampung.co.id/Endra Zulkarnain)
Bupati Winarti Akan Bangun Tugu Keberagaman Agama di Sisi Jalan Simpang Penawar-Rawajitu |
![]() |
---|
Bupati Winarti Pastikan Ruas Simpang Penawar Rawajitu Rampung Tahun Ini |
![]() |
---|
Bupati Tulangbawang Winarti Sebut Wartawan Wajib Punya Kompetensi |
![]() |
---|
Pemkab Tulangbawang Tempati Urutan Kedua Capaian MCP Hasil Penilaian KPK |
![]() |
---|
Curi Laptop di Kantor Kecamatan, Pemuda Pengangguran di Gedung Aji Dibui Polisi |
![]() |
---|