Pesawaran
Incar Pencuri, Polisi Malah Gerebek Pesta Sabu di Pesawaran
Awalnya tim gabungan Tekab 308 Polsek Kedondong dan Polres Pesawaran sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku tindak pidana curat berinisial Des.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PESAWARAN - Gagal mendapatkan tersangka pencurian dengan pemberatan (curat), tim gabungan Polres Pesawaran malah mendapati pesta narkoba.
Kasubbag Humas Polres Pesawaran AKP Aris Siregar mengungkapkan, penggerebekan itu dilakukan pada Sabtu (13/3/2021) lalu sekira pukul 14.30 WIB di Desa Gunung Sugih, Kecamatan Kedondong, Kabupaten Pesawaran.
Awalnya tim gabungan Tekab 308 Polsek Kedondong dan Polres Pesawaran sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku tindak pidana curat berinisial Des.
"Didapati di rumah pelaku Des sedang menggelar pesta narkoba jenis sabu-sabu," ungkap Aris, mewakili Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo, Minggu (14/3/2021).
Baca juga: Pengedar Sabu asal Sumatera Selatan Dibekuk di Way Tuba
Baca juga: Simpan 11 Kg Sabu di Makam, 3 Pria Pesawaran Diganjar 17 Tahun Penjara
Ditambahkan Aris, ketika dilakukan penangkapan, didapati pelaku sedang mengonsumsi sabu bersama tiga rekannya.
Petugas berhasil mengamankan Her (32), warga Desa Gunung Sugih, Kecamatan Kedondong, Kabupaten Pesawaran.
Namun, dua pelaku lainnya berhasil kabur.
Dalam pengamanan Her, petugas berhasil mendapati barang bukti korek api, lima plastik klip sisa pakai, dan sebuah sendok kecil pakai sabu.
Selanjutnya petugas berkoordinasi dengan Satres Narkoba Polres Pesawaran.
"Tersangka dan barang bukti saat ini telah diamankan di Polsek Kedondong Polres Pesawaran untuk selanjutnya diserahkan ke Resnarkoba Polres," tutupnya. ( Tribunlampung.co.id / Robertus Didik Budiawan )
Mayat Anonim Ditemukan Mengapung di Perairan Laut Mutun, Pesawaran |
![]() |
---|
Polres Pesawaran Lumpuhkan Buron Curas asal Bandar Lampung |
![]() |
---|
Melawan saat Ditangkap, Pelaku Curanmor di Pesawaran Dilumpuhkan Petugas |
![]() |
---|
ABG di Pesawaran Nekat Curi Ponsel dan Uang Tetangganya |
![]() |
---|
Bawa Motor Curian, Dua Pelajar di Pesawaran Diamankan Polisi |
![]() |
---|