Bandar Lampung
Satgas Covid-19 Kelurahan Pematang Wangi Razia Prokes di Tempat Keramaian dan Pertokoan
Satgas Covid-19 Kelurahan Pematang Wangi, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar Lampung melakukan razia prokes di tempat keramaian dan pertokoan.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Satgas Covid-19 Kelurahan Pematang Wangi, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar Lampung melakukan razia protokol kesehatan di tempat keramaian dan pertokoan di sepanjang Jalan Ratu Dibalau, Jumat (2/4/2021).
Dalam razia yang rutin dilakukan setiap hari ini turut hadir juga lurah Pematang Wangi, Bhabinkamtibmas, anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kelurahan Pematang Wangi.
Babinsa dari Koramil 410-04/TKT Kelurahan Pematang Wangi Kecamatan Tanjung Senang Serka Agus R mengatakan hasil dari razia protokol kesehatan yang dilakukan tadi malam masih banyak ditemukan masyarakat yang melanggar protokol kesehatan.
"Kami dari tim Satgas Covid-19 Wilayah Kelurahan Pematang Wangi, Kecamatan Tanjung Senang melakukan razia protokol kesehatan semalam. Razia dilakukan dari jam 8 malam sampai jam 10 malam," kata Agus, Sabtu (3/4/2021).
"Razia ini dilakukan untuk melaksanakan imbauan untuk tetap memakai masker, menjaga jarak dan tetap mencuci tangan," sambungnya.
Agus mengatakan sebanyak 10 pemuda diberikan sanksi fisik berupa pushup karena tidak memakai masker.
"Upaya itu dilakukan untuk menimbulkan efek jera kepada mereka yang masih abai untuk mengikuti prokes dari pemerintah," ungkapnya.
Agus mengatakan pihaknya juga berkeliling ke tempat-tempat keramaian dan toko swalayan di sepanjang Jalan Ratu Dibalau.
"Taret operasi adalah tempat yang memungkinkan adanya potensi keramaian dan toko swalayan yang buka hingga jam 10 malam," kata Agus
"Kegiatan razia protokol kesehatan yang dilakukan tadi malam berjalan dalam keadaan aman," tutupnya.
( Tribunlampung.co.id / Dominius Desmantri Barus )
Satgas Covid-19
Kelurahan Pematang Wangi
razia prokes
berita Bandar Lampung hari ini
Tribunlampung.co.id
Diminta Tekan Angka Pengangguran, Pemprov Lampung Berencana Buat Pergub |
![]() |
---|
350 Peserta Magang Resmi Ikuti Program Pemagangan di 28 Perusahaan di Lampung |
![]() |
---|
Curanmor di Bandar Lampung, Motor Karyawan Raib Setelah Rapat WO di Rumah Temannya |
![]() |
---|
Mantan Ketua KPU Bandar Lampung Fauzi Heri Gandeng Aktivis HMI Rilis Single Religi |
![]() |
---|
Disdikbud Lampung Berikan Pilihan kepada Siswa SMA untuk KBM Tatap Muka atau Daring |
![]() |
---|