Pesisir Barat
Pesisir Barat Masih di Bawah 70 Persen dalam Percepatan Vaksinasi
Kapolres Lampung Barat AKBP Hadi Saepul Rahman menyampaikan pencapaian dari percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Barat.
Penulis: Nanda Yustizar Ramdani | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PESISIR BARAT - Asisten I Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Pesisir Barat Audi Marpi mewakili Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal menghadiri acara sosialisasi percepatan vaksinasi Covid-19 oleh Forkopimda Pesisir Barat kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Sosialisasi tersebut bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Selalaw Kecamatan Pesisir Tengah, Sabtu (18/12/2021).
Dalam laporannya, Kapolres Lampung Barat AKBP Hadi Saepul Rahman menyampaikan pencapaian dari percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Barat.
"Kabupaten Pesisir Barat masih di bawah 70 persen dalam percepatan vaksinasi ini," kata Saepul.
"Masih banyak Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan guru di lingkup Pemkab Pesisir Barat yang belum melaksanakan vaksin," lanjut dia.
Kemudian, Saepul mengharapkan, Dinas Kesehatan (Diskes) Pesisir Barat bekerja sama dengan Forkopimda setempat agar menerapkan metode vaksinasi Covid-19 door to door.
"Saya harapkan, untuk menerapkan vaksinasi door to door terhadap masyarakat Pesisir Barat agar mengurangi kendala-kendala," harapnya.
Di samping itu, Saepul menaruh harapan besar kepada seluruh camat dan peratin (kepala desa) di Pesisir Barat agar memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 ini.
Dalam arahannya, Audi Marpi menghendaki, kesadaran masyarakat di Pesisir Barat akan pentingnya vaksinasi Covid-19 dapat meningkat.
"Sehingga dapat menekan angka penderita Covid-19 di Kabupaten Pesisir Barat," ujar Audi.
Ia mengajak kepada masyarakat, agar tidak terpengaruh dengan perkembangan isu-isu yang tidak benar tentang vaksinasi Covid-19.
"Mari kita berbuat untuk kebaikan masyarakat di negeri Para Sai Batin dan Para Ulama," pungkas Audi.
(Tribunlampung.co.id/Nanda Yustizar Ramdani)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Suasana-sosialisasi-percepatan-vaksinasi-Covid-19-di-GSG-Selalaw.jpg)