Muktamar NU
Muktamar NU 2021, PCNU Tasikmalaya Tetap Dukung Gus Yahya
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tasikmalaya tetap dengan pendirinya mendukung Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya).
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tasikmalaya tetap dengan pendiriannya mendukung Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya).
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua PCNU Kabupaten Tasikmalaya KH Atam Rustam saat diwawancarai Tribun Lampung, Kamis (23/12/2021).
Atam mengatakan bahwa jika ditanya terkait peta dukungan kepada kedua calon Ketua PBNU, bahwa dirinya tetap akan menghendaki dipimpin Gus Yahya.
"Apalagi kan kemarin malam kita dikumpulkan oleh Gus Epul di Graha Wangsa dan secara ghoib terlihat bahwa pelaksanaan muktamar tetap baik saja," kata Atam.
Namun jangan menyepelekan orang lain dan yang paling itu lancar aman.
Karena kontestasi ini dari tim sukses Said dan Gus Yahya ini tetap berjalan dengan solid.
Sampai saat ini menjelang pemilihan tetap dirinya mendukung Gus Yahya khususnya Jawa Barat.
Jadi lobi-lobi terbaru yang dilakukan yakni masih berharap regenerasi.
"Barusan saja penyampaian LPJ yang dilakukan oleh pak Said baru saja selesai digelar dan LPJ tersebut diterima," kata Atam.
(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Foto-bersama-setelah-penyampaian-LPJ-diterima-oleh-muktamirin.jpg)