Berita Terkini Artis
Mudjie Massaid Ungkap Angelina Sondakh Lebih Rajin Beribadah Pasca Keluar dari Penjara
Pasca bebas dari penjara, Angelina Sondakh mulai kembali menjalani kehidupan normalnya. Dirinya kini banyak merubah.
Tribunlampung.co.id, Jakarta – Pasca bebas dari penjara, Angelina Sondakh mulai kembali menjalani kehidupan normalnya.
Kini, dirinya lebih meluangkan waktunya lebih banyak untuk dekat dengan keluarga.
Tak hanya itu, dirinya kini lebih rajin beribadah.
Perubahan Angelina Sondakh pasca menjalani hukuman selama 10 tahun diungkapkan oleh adik mendiang Adjie Massaid.
Bukan mudah bagi Angelina Sondakh untuk bertahan di bui.
Baca juga: Angelina Sondakh Berubah Drastis Usai Bebas dari Penjara, Adik Ipar: Seneng Banget
Baca juga: Digugat Cerai Puput, Doddy Sudrajat Mengaku Masih Mencintai Sang Istri
Biasa hidup serba ada, Angelina Sondakh harus meratapi nasibnya tidur di balik jeruji besi.
Kini dosa masa lalu Angelina Sondakh bak sudah terbayarkan setelah resmi dinyatakan bebas dari penjara pada 3 Maret 2022 lalu.
Setelah bebas, banyak sekali hal yang ingin dilakukan oleh Angelina Sondakh. Termasuk yang terpenting, ialah mendekatkan diri dengan keluarganya.
Kebebasan wanita yang akrab disapa Angie ini pun turut disambut adik mendiang Adjie Massaid, Mudjie Massaid.
Mudjie mengaku bahagia karena sang kakak ipar dapat berkumpul dengan keluarga kembali.
"Kita sebagai keluarga senang banget (Angelina Sondakh) sudah bersama keluarga lagi," kata Mudjie Massaid.
Selama 10 tahun terpisah, menurut Mudjie, Angelina Sondakh tak banyak berubah. Perbedaannya, kini wanita 44 tahun itu lebih rajin dalam ibadah.
"Ibadahnya lebih kuat ya sekarang. Buat aku Angie is Angie, she's very nice to family. Itu yang paling penting," ucap Mudjie.
Baca juga: Ayah Angelina Sondakh Langsung Tak Enak Makan saat Putrinya Cerita Kondisi Penjara
Baca juga: Heran Digugat Cerai Sang Istri, Doddy Sudrajat: Apakah Ada Orang Ketiga Kah?
Kehidupan di penjara
Kehidupan Angelina Sondakh selama 10 tahun di penjara, bisulan hingga berteman cacing, tanah, hitam, dekil, bahkan sampai bruntusan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/angelina-sondakh-menangis.jpg)