Tempat Wisata
Tempat Wisata di Bandung, Menikmati Kelezatan Soto di Kedai Soto Bandung Pak Simon
Bagi para penggemar kuliner soto, Bandung memiliki tempat yang tepat untuk bisa menuntaskan hobi Anda.
Tribunlampung.co.id, Bandung - Bagi para penggemar kuliner soto, Bandung, Jawa Barat memiliki tempat yang tepat untuk bisa menuntaskan hobi Anda.
Anda bisa mendatangi Soto Bandung Pak Simon, saat sedang berada di Kota Kembang.
Tempat wisata itu menyajikan menu soto Bandung.
Soto yang punya isian yang melimpah, yakni terdiri dari daging, babat, lobak, kacang tanah, seledri, serta daun bawah.
Untuk potongan dagingnya sendiri, soto milik Soto Bandung Pak Simon ini begitu empuk, sehingga mudah untuk disantap.
Kuah kaldu sapinya yang bening juga memiliki rasa yang lezat dan bikin ketagihan.
Tambahan sambal serta perasan jeruk nipis akan membuat santapan yang ditawarkan tempat wisata ini menjadi lebih enak.
Semangkuk soto Bandung tersebut dibanderol mulai dari Rp 30 ribu.
Untuk mencicipinya, Soto Bandung Pak Simon berlokasi di Jalan Cibadak, Jamika, Bojongloa Kaler, Bandung.
Sementara untuk waktu operasional, tempat wisata di Bandung itu buka setiap Jumat-Rabu mulai pukul 17.00-22.00 WIB dan tutup setiap Kamis.
Bila belum puas, kunjungi pula destinasi wisata Kota Kembang lainnya.
Misalnya Kala Cemara yang menawarkan sensasi kulineran sambil bernostalgia tentang kebahagiaan masa kecil.
Kafe ini menghadirkan konsep yang mengangkat kebahagiaan masa kecil lewat aneka wahana permainan.
Ada ayunan, perosotan, hingga jungkat-jungkit yang bisa dicoba.
Tempat Wisata di Bandung, Burger Berbahan Dasar Nasi Ala Gyu Katsu Nikaido |
![]() |
---|
Tempat Wisata di Bandung, Menginap di Rumah Gautama yang Asri |
![]() |
---|
Tempat Wisata di Bandung, Kulineran Seru di Koffee Braga |
![]() |
---|
Tempat Wisata di Bandung, Sambangi Kedai Kopi Khas Anak Muda di Emcoffee |
![]() |
---|
Tempat Wisata di Bandung, Nongkrong Seru di Kafe Kopiday |
![]() |
---|