Berita Terkini Artis
Celine Evangelista Pasrah Cintanya Ditolak Marshel Widianto
“Kalau Marshel itu ya gimana ya, dia bikin aku nyaman, begitu pun sebaliknya. Ya kita saling support satu sama lain, ada di dekat dia aku nyaman," ung
Penulis: Putri Salamah | Editor: taryono
Pasalnya, Celine mengisyaratkan cintanya bertepuk sebalah tangan.
“Kalau soal mau serius atau nggak tanyain ke Marshel aja. Tanya aja Marshel mau nggak sama Celine?
Soalnya yang mau itu aku, dianya yang belum mau," terangnya.
Celine juga menanggapi soal banyaknya hujatan warganet yang ia terima sejak dekat dengan Marshel Widianto.
Ia pun menyatakan tak peduli dengan hujatan publik, Celine merasa hanya dirinya lah yang tahu benar bagaimana perasaannya dengan Marshel.
“Aku sih mau sama Marshel karena kita kalau mencari jodoh itu bukan yang sempurna tapi yang baik.
Kalau udah baik semua jadi sempurna," jelas Celine.
Celine mengaku setelah bercerai dari Stefan Willian, dirinya tidak menahan diri untuk mencari pasangan hidup.
"Aku tidak menahan-nahan diri aku untuk terus sendiri, tidak mencari-cari juga,” ucap Celine.
Lebih lanjut, ia mengaku telah pasrah soal jodohnya.
“Menurut aku, itu semua di tangan Tuhan. Kita sebagai manusia hanya bisa berencana, Tuhan yang menentukan juga," pungkas Celine.
Sebelumnya diberitakan, Celine Evangelista menjalin hubungan dengan Marshel Widianto.
Hal itu berawal dari keduanya bertemu di lokasi syuting acara program televisi yang sama.
Kedekatan Celine dan Marshel ini pertama kali tercium sejak Marshel diperiksa polisi terkait kasus Dea OnlyFans.
Sejak itu, Celine Evangelista terlihat memberikan dukungan kepada Marshel.