Berita Terkini Artis
Alasan Venna Melinda dan Ferry Irawan Tunda Bulan Madu ke Maladewa
Artis Venna Melinda dan Ferry Irawan menunda bulan madu ke Maladewa. Padahal keduanya sudah jauh-jauh hari merencanakannya.
Tribunlampung.co.id, Jakarta - Artis Venna Melinda dan Ferry Irawan menunda bulan madu ke Maladewa.
Pasalnya, Venna Melinda dan Ferry Irawan pilih menjalankan ibadah umrah terlebih dahulu.
Hal itu disampaikan Venna Melinda di Studio PO TransTV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2022).
Artis Venna Melinda tak menyesal menunda bulan madunya. Ia malah senang bisa beribadah umrah bersama Ferry Irawan.
Umrah bersama adalah doa Venna Melinda dan Ferry Irawan sesaat setelah menikah.
Baca juga: Verrel Bramasta Punya Gebetan Baru, Anak Venna Melinda Ingin Langsung Nikah
Baca juga: Nathalie Holscher Dijodohkan dengan Frans Faisal, Ekspresi Marissya Icha Jadi Sorotan
Venna Melinda dan Ferry Irawan menikah di Bali pada 7 Maret 2022.
Sebelumnya, Venna Melinda pernah minta Ferry Irawan mengajaknya berlibur ke Maladewa usai disahkan sebagai pasangan suami dan istri.
Namun, Ferry Irawan tidak langsung mengajak Venna Melinda berbulan madu ke kepulauan indah di dunia tersebut.
Ferry Irawan justru mengajak Venna Melinda menjalani ibadah umrah di Mekkah, Arab Saudi, usai menikah.
"Umrah ini doa kami setelah menikah," kata Venna Melinda di Studio PO TransTV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2022).
Ferry Irawan sepakat jika umrah adalah pilihan pertama daripada bulan madu ke Maladewa.
Venna Melinda juga bahagia saat diajak umrah meski menunda bulan madunya itu.
Baca juga: Baru Cerai, Perjodohan Dewi Perssik dan Doddy Sudrajat Direstui Para Sahabat
Baca juga: Lucinta Luna Menyesal Operasi Jakun Habis Uang Rp 300 Juta Suara Tak juga Berubah
"Alhamdulillah doa umrah ini langsung diijabah Allah dan ada yang mengajak kerjasama umrah," ujar Venna Melinda.
Ferry Irawan dan Venna Melinda bisa beribadah umrah setelah diajak bekerjasama dengan salah satu biro perjalanan umrah.
Boy William Didesak Segera Nikahi Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan: Cepat Kawinin |
![]() |
---|
Haji Murod 'Tukang Ojek Pengkolan' Meninggal Dunia |
![]() |
---|
Ibu Ferry Irawan Tak Dibolehkan Masuk ke Rumah Venna Melinda, Merasa Tak Dihargai |
![]() |
---|
Celine Evangelista Minder Jadi Janda Beranak 4 |
![]() |
---|
Lucinta Luna Ingin Ubah Hidung Padahal Sudah 20 Kali Operasi Plastik |
![]() |
---|