Berita Lampung

Yoyo/Hari Yogie Juara Fun Game STC

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan tenis indoor Gubernur Lampung, Minggu (15/12/2022), duet Yoyo/Hari Yogie meraih poin tertinggi.

Penulis: Daniel Tri Hardanto | Editor: Daniel Tri Hardanto
Dok STC
Fun game Saburai Tennis Club (STC) digelar di lapangan tenis indoor Gubernur Lampung, Bandar Lampung, Minggu (15/12/2022). 

Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Pasangan Yoyo/Hari Yogie menjuarai fun game Saburai Tennis Club (STC).

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan tenis indoor Gubernur Lampung, Bandar Lampung, Minggu (15/12/2022), duet Yoyo/Hari Yogie meraih poin tertinggi dari dua partai yang dimainkan.

Sementara pasangan Anas/L Maulana dan Wayan Medana/Rama masing-masing menempati posisi runner up.

Ketiga pasangan tersebut berhak atas hadiah yang disediakan pihak panitia.

Bendahara STC Yanuar Wahyudi mengatakan, fun game tersebut diadakan dalam rangka memperingati HUT pertama STC.

Baca juga: Tenis Beregu Putra Lampung Sabet Perunggu Porwanas 2022

Baca juga: Tim Tenis Lampung Melaju ke Babak Semifinal Beregu Putra di Porwanas 2022

“Selain untuk merayakan ulang tahun STC yang pertama, fun game ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi sesama anggota,” ujar Yudi, sapaan akrabnya.

Dia berharap melalui kegiatan ini, anggota STC tetap solid dan kompak.

Sekitar 20 pemain ambil bagian dalam ajang ini.

Selain pertandingan tenis, HUT STC juga dimeriahkan dengan bernyanyi bersama.

(Tribunlampung.co.id/Daniel Tri Hardanto)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved