Berita Lampung
Cegah Aksi Pencurian, Polsek Gunung Agung Tingkatkan Patroli Hingga Dini Hari
Kegiatan patroli malam tersebut dilakukan guna mengantisipasi terjadinya rawan kejahatan pada malam hari.
Tribunlampung.co.id, Tubaba- Guna mencegah tindak kriminal pada malam hari, Polsek Gunung Agung jajaran Polres Tulangbbawang Barat Polda Lampung meningkatkan kegiatan patroli malam hingga dini hari, Selasa (24/1/2023).
Kegiatan patroli malam tersebut dilakukan guna mengantisipasi terjadinya rawan kejahatan pada malam hari.
Kegiatan patrol malam itu dilaksanakan oleh KSPK bersama anggota jaga.
“Pelaksanaan patroli malam hari oleh Personil Polsek Gunung Agung dalam upaya pencegahan dan antisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas terutama Tindak Pidana 3C (Curat, Curas dan Curanmor) di Wilayah Polsek Gunung Agung maupun gangguan kamtibmas lainnya, ” kata Kapolsek Gunung Agung Iptu Irwan Susanto.
Kata dia, kegiatan tersebut rutin dilaksanakan terutama pada objek vital.
Permukiman penduduk pada jam rawan malam hari, agar masyarakat merasa aman dan nyaman. dengan adanya kehadiran anggota Polri di lapangan dalam menjaga wilayahnya tetap aman kondusif.
Baca juga: Tragedi Kanjuruhan Malang, Komunitas, Pecinta Sepak Bola dan Polres Tubaba Gelar Doa Bersama
Baca juga: Polres Tubaba Gerebek Rumah Tempat Prostitusi, Mucikari dan 2 Pasangan Tak Resmi Diamankan
“Pelaksanaan patroli malam hari merupakan perintah dan penekanan dari pimpinan sebagai meminimalisir terjadinya kriminalitas pada malam hari,” terang Iptu Irwan.
Dalam patroli, dilaksanakan juga kegiatan dialogis dengan masyarakat untuk mengajak ikut menjaga keamanan dan menjaga kesehatan.
“Kita ingatkan berpola hidup sehat dengan menerapkan protokol kesehatan,” tandas Kapolsek Gunung Agung. (*)
(Tribunlampung.co.id/rls)
Dua Pekon di Kecamatan Pagar Dewa Lampung Barat Belum Terjamah Aliran Listrik |
![]() |
---|
Aksi Bedah Rumah Polres Way Kanan Polda Lampung Diapresiasi Camat Buay Bahuga dan Masyarakat |
![]() |
---|
Arinal Janjikan Bangun 3 Ruas Jalan di Lampung Barat Tahun Ini |
![]() |
---|
Curi Dinamo, 2 Buruh Pabrik di Lampung Utara Ditangkap Polisi |
![]() |
---|
Polres Pesawaran Buru Terduga Pelaku Penganiayaan Wartawan hingga ke Jawa |
![]() |
---|