Berita Terkini Artis

Dewi Perssik Dilamar Pilot, Bakal Jadi Pernikahan Keempat

Dewi Perssik mengaku sudah mantap untuk menikah lagi setelah bercerai dari Angga Wijaya. Ini akan menjadi pernikahan keempat.

Editor: Kiki Novilia
Instagram Dewi Perssik
Dewi Perssik mantap untuk menikah lagi dengan pilot. 

Keduanya berkenalan sejak 5-6 tahun yang lalu ketika bertemu di pesawat.

Rully adalah duda yang telah memiliki 2 orang anak.

"Ketemunya aku di pesawat, sebenarnya udah teman lama ya sudah 5-6 tahun, dia cuma say hello," kata Dewi Perssik.

Namun, hubungan pertemanannya itu hanya saling kenal.

"Pernah foto bareng nggak ada yang gimana-gimana," tuturnya lagi.

Namun, hubungannya kini berubah dan semakin akrab. Mereka juga sudah saling kenal keluarga masing-masing.

"Baru-baru ini intens, tapi semenjak kenal sama mami aku, jadi ngomong suka aku ke mami aku," ujarnya.

Saat ditanya tentang kelanjutan hubungannya seusai dilamar, perempuan yang akrab disapa Depe ini tak menutup kemungkinan untuk melangkah ke jenjang pernikahan.

"Besok juga bisa (nikah) kalau mau," ujar Dewi Perssik.

Namun, Dewi Perssik menyebut sang ibu menginginkan Dewi Perssik untuk tetap serius dalam membangun rumah tangga usai tiga kali bercerai dari Saipul Jamil, Aldi Taher dan Angga Wijaya.

"Jadi dia penginnya serius sama aku," ungkap Dewi Perssik.

Begitupun Dewi Perssik yang berharap jika Ruli menjadi sosok pria yang terakhir bagi dirinya.

 "Aku juga harus bisa melihat aku pernah gagal dalam rumah tangga, aku juga harus bisa melihat, adakah keseriusan dari pihak laki-laki, menurut aku laki-laki yang sudah bicara sama orangtua aku udah sangat serius sama aku," ungkap Dewi.

"Jadi aku sebagai perempuan berdoa, istikharah yang terbaik dari Allah seperti apa," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id

( Tribunlampung.co.id / BanjarmasinPost.co.id )

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved