Berita Terkini Artis

Aditya Zoni Ungkap Curhatan Ammar Zoni saat Besuk di Penjara

Aditya Zoni menjenguk kembali kakaknya Ammar Zoni yang ditahan akibat narkoba dan kakaknya cerita kondisinya usai ayah meninggal dan dicerai istri.

|
Editor: Tri Yulianto
Tribunnews/Instagram @real_aditya1
Aditya Zoni menjenguk kembali kakaknya Ammar Zoni yang ditahan akibat narkoba dan kakaknya cerita kondisinya usai ayah meninggal dan dicerai istri. 

Bahkan untuk saat ini, Ammar Zoni tampak sudah tak memedulikan dirinya sendiri.

"Ya pasti (curhat) tentang anak-anak ya pertama. Kalau Bang Ammar sekarang mungkin enggak terlalu peduli sama diri dia sendiri, lebih ke anak-anak gitu," jelas Aditya Zoni.

Kepada Aditya Zoni, Ammar selalu menanyakan kabar kedua anaknya, Air Rumi Akbar dan Amala Puti Sabai Akbar.

"Nanyain keadaan Amala, nanyain kabar Air gimana," ucap Aditya.

Tak hanya itu, Aditya Zoni juga menyebutkan bahwa sang kakak sering memintanya untuk datang ke kediaman Irish Bella di Cinere, Depok.

"Saya yang disuruh datang terus ke Cinere untuk nemenin Air, nemenin Amala gitu kan," imbuhnya.

Lantaran hal tersebut, Aditya Zoni mengungkapkan bahwa hubungannya dengan wanita yang akrab disapa Ibel tersebut masih terjalin dengan baik.

"Tentulah kak Ibel pasti menerima kita dengan baik. Karena kan saya, Kak Ibel kan nggak ada masalah," sebut Aditya.

Bahkan dirinya dengan keluarga Ibel masih menjalin komunikasi dengan baik dan seringkali bertemu.

"Kita masih chat-chat an, terus kita masih ketemu juga. Saya sama kak Ibel, keluarga saya, nggak ada masalah apa-apa," sambungnya.

Suami Yasmine Ow tersebut mengaku bahwa kasus hukum yang saat ini menyandung kakaknya tak mempengaruhi hubungan keluarganya dengan keluarga Ibel.

"Masalah Bang Ammar sama Kak Ibel itu tidak mengurangi sedikitpun hubungan kita sama keluarganya Kak Ibel gitu," tandas Aditya.

Saat ini, Ammar Zoni tengah ditimpa sejumlah musibah mulai dari tersandung kasus narkoba, diceraikan oleh Irish Bella, hingga meninggalnya sang ayah.

Atas kejadian tersebut, Aditya Zoni berharap agar sang kakak dapat mengambil pelajaran dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

"Dengan adanya musibah-musibah ini, mudah-mudahan menjadikan bang Ammar personal yang lebih baik lagi, menjadikan bang Ammar orang yang sadar betul akan kesalahan-kesalahannya," sebutnya.

Menurut Aditya, Ammar Zoni merupakan sosok orang yang baik, namun sayangnya saat ini kebaikan yang dimiliki harus tertutup oleh hal negatif yang dilakukannya.

"Dia orang baik, cuma kehalang sama kenakalan-kenakalan dia yang suka pakai benda-benda terlarang itu," kata Adit. 

(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/Virginia Swastika)

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved