Berita Chelsea
Chelsea vs Burnley, Mauricio Pochettino Tak Mau Anggap Remeh Lawan
Pelatih Chelsea Mauricio Pochettino tidak mau anggap remeh Burnley karena sedang berjuang lolos degradasi dan main tanpa beban.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Pelatih Chelsea Mauricio Pochettino tidak mau menganggap remeh Burnley.
Chelsea akan menjamu Burnley dalam lanjutan Liga Inggris pada Sabtu (30/3/2024), pukul 22.00 WIB.
Pelatih Chelsea Mauricio Pochettino menyebut Burnley bukanlah lawan yang mudah.
Terlebih saat ini lima pemain utama Chelsea sedang dalam keadaan cedera.
Meski satu sisi Chelsea bakal bermain di kandang sendiri, Stamford Bridge.
Kemudian juga posisi Burnley termasuk tim yang bakal terdegradasi karena ada urutan ke-19 Liga Inggris.
Pelatih asal Argentina itu menambahkan, Chelsea yang berada di peringkat ke-11 tidak akan menganggap remeh.
Terlebih Burnley sedang berjuang untuk menghindari degradasi.
“Ini bukan hanya soal poin karena Anda bisa melihat potensi tim mereka,” ujarnya.
"Ini akan sulit. Mereka adalah tim yang bermain dengan kebebasan dan sangat mengandalkan fisik." kata Mauricio Pochettino.
Meski demikian Chelsea tidak akan membiarkan poin kandang mereka melayang begitu saja.
Apalagi secara matematis, Chelsea masih bisa mengejar tiket lolos ke zona Eropa musim depan.
Saat ini Chelsea besutan Mauricio Pochettino menempati peringkat 11 dengan 39 poin.
The Blues terpaut jarak 8 poin dengan Manchester United di peringkat 6.
Posisi tersebut bisa saja berujung tiket lolos ke Conference League musim depan.
| Cole Palmer Borong Gol Chelsea Menang Atas Brighton, 4 Gol Dalam 20 Menit |
|
|---|
| Chelsea Ajukan 2 Opsi ke Manchester United untuk Bisa Boyong Jadon Sancho |
|
|---|
| Chelsea Buru Talenta Muda Borussia Dortmund Karim Adeyemi |
|
|---|
| Chelsea Saingi Manchester United dan Tottenham Berburu Wonderkid Desire Doue |
|
|---|
| Chelsea Akan Kejar Pemain Sayap Borussia Dortmund, Karim Adeyemi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.